
SURABAYA (Lenteratoday) - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) "Kampung Gadiss", RT 04-RW 05 Pakis Tirtosari, Sawahan, Surabaya, Jawa Timur, menggelar berbagai lomba menarik pada Minggu (30/7/2823).
Di antara lomba yang digelar ada lomba estafet air, dan juga menggiring bola dengan terong. Kegiatan itupun berlangsung seru dan menggundang gelak tawa masyarakat yang menonton.
Lomba diikuti para ibu-ibu di Kampung Gadiss. Aturannya, peserta tidak boleh membalikkan badan saat memberikan air dari wadah ke wadah anggota lain yang ada di belakangnya dengan melewati atas kepala. Kemudian, wadah yang sudah berisi air dioper anggota lain di belakangnya lagi dengan cara yang sama hingga ke anggota kelompok yang terakhir.
Ibu Fauzi, salah satu peserta lomba, mengaku sangat antusias dan sangat senang mengikuti perlombaan tersebut. "Luar biasa. Sudah dua kali ikut lomba ini dan kami punya tim yang sangat solid," katanya bersemangat, sembari bersorak saat timnya masuk final dalam lomba tersebut.
“Filosofi perlombaan estafet air adalah untuk mengenang bagaimana dahulu pejuang kita kekurangan air. Sekarang diibaratkannya air yang berada di bak perlombaan hanya sedikit air dan kita melatih kekompakan peserta bagaimana cara memanfaatkan air yang sedikit tersebut. Kelompok yang berhasil mengumpulkan air dengan jumlah banyak akan menjadi pemenangnya,” ujar Abass Ketua Panitia Tujuhbelasan 2023 Kampung Gadiss RT 04- RW 05 Pakis Tirrosari, Sawahan, Surabaya di sela–sela perlombaan.

Selain itu juga digelar lomba menggiring bola pakai terong yang digantung di perut, lantas mengayun di antara dua kakinya.
Penonton pun dibuat tertawa terus melihat emak-emak lomba menggiring bola plastik dengan terong yang diikat di perut dengan tali rapiah itu.
"Jaraknya sampai finish kurang lebih 10 meter, dan siapa yang giring bola sampe finish duluan dialah yang menang," ujar Risqi Ketua Divisi Perlombaan Panitia Tujuhbelasan 2023 Kampung Gadiss.
Warga sangat antusias dan senang dengan perlombaan seperti ini, "Alhamdulillah warga sangat antusias, mengadakan perlombaan seperti ini," ucapnya.
Adapun tema yang diusung dalam HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 kali ini adalah "Terus melaju untuk Indonesia maju. (*)
Reporter : Jannah/sahlan | Editor : Lutfiyu Handi