20 April 2025

Get In Touch

BAZNAS Nganjuk Periode 2023-2028 Dilantik, Bupati Marhaen Berpesan Optimalkan Tugas

Pelantikan Badan Amil Zakat Kabupaten Nganjuk periode 2023-2028, Jumat (11/8/2023). (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)
Pelantikan Badan Amil Zakat Kabupaten Nganjuk periode 2023-2028, Jumat (11/8/2023). (Abdillah Qomaru/Lenteratoday)

NGANJUK (Lenteratoday)- Pemkab  berharap Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Nganjuk bisa optimal dalam menjalankan tugasnya. Hal itu disampaikan Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi melalui  Asisten Sekretaris Daerah (Sekda) Nganjuk di depan para anggota  yang baru dilantik untuk periode 2023-2028.

Dalam sambutannya, Marhaen Djumadi mengekspresikan harapannya bahwa pimpinan BAZNAS yang terpilih bisa bekerja secara lebih optimal dalam menjalankan tugas-tugasnya. Mereka diharapkan mengambil langkah-langkah yang kreatif dan efektif untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.

“Yang pertama saya ucapan selamat dan sukses pada pengurus BAZNAZ Kabupaten Nganjuk dan harapannya pimpinan BAZNAS yang terpilih lebih optimal dalam menjalankan tugas,” ujar Bupati Marhaen Djumadi dalam sambutannya yang dibacakan dalam kegiatan di Pendopo KRT Sosrokoesoemo Pemkab Nganjuk Pada Jumat (11/8/2023).

Bupati Marhaen Djumadi juga menekankan bahwa terdapat perkembangan yang signifikan dalam perolehan zakat dan sumber dana lainnya. Pada tahun 2021, jumlah perolehan zakat dan dana terkait lainnya berhasil mencapai sekitar Rp 1,091 miliar. Sedangkan pada tahun 2022 angkanya meningkat menjadi Rp 1,821 miliar. Namun, di tahun 2023, terjadi penurunan menjadi sekitar Rp 925,824 juta sumbangan shodaqoh yang terkumpul.

Senada, Zainal Arifin, Ketua BAZNAS Nganjuk menegaskan mereka akan memegang  prinsip  amanah, profesional, dan integritas. Ini menggambarkan pentingnya memperkuat internal untuk mencapai kinerja maksimal. "Dengan nilai-nilai tersebut, organisasi bisa menjaga kepercayaan, menjalankan tugas dengan profesionalisme, berintegritas tinggi, dan tepat waktu dalam pelaksanaannya," katanya.(*)

Reporter : Abdillah Qomaru/Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.