05 April 2025

Get In Touch

Kala Impor Deras, Harga Beras Malah Ngegas (Koran Rabu,16/8/2023)

https://cdn.lentera.co/c/newscenter/lenteratoday/2023/08/16082023.pdf">

HARGA beras ngegas lagi. Di pasar dalam negeri, Selasa (15/8/2023) tercetak rekor baru yang melambung jauh di atas harga beras tahun 2022 lalu. Setidaknya, sejak awal tahun 2022 , harga rata-rata beras medium belum pernah menyentuh Rp12.000 per kg. Harga rata-rata tertinggi beras medium tahun 2022 adalah Rp11.340 per kg. Sementara, harga tertinggi rata-rata nasional beras premium adalah Rp12.910 per kg. Kedua level tertinggi itu terjadi di bulan Desember 2022. Panel Harga Badan Pangan menunjukkan, harga beras premium naik Rp10 jadi Rp13.680 per kg. Sementara harga beras medium terbang ke Rp12.030. Ironisnya,impor beras sebenarnya semakin deras masuk Indonesia. Pemerintah telah mengimpor sebanyak 1,17 juta ton beras pada periode Januari-Juli 2023. Adapun negara asal impor utama adalah Thailand dengan pangsa sebesar 50,56% atau separuh dari total impor beras. Selain itu juga dari Vietnam yang porsinya sebesar 46,33%. Kekacauan terkait perberasan juga terjadi di pasar internasional. India secara resmi memberlakukan larangan ekspor beras. Akibatnya, harga beras di Asia telah mencapai level tertinggi dalam 15 tahun terakhir. Kondisi makin runyam karena produsen beras China terbesar di dunia, bergulat dengan hujan lebat dan banjir. Waspada! BACA BERITA LENGKAP, KLIK DI SINI https://cdn.lentera.co/c/newscenter/lenteratoday/2023/08/16082023.pdf

[3d-flip-book id="149907" ][/3d-flip-book]
Share:
Lentera Today.
Lentera Today.