
NGAWI (Lenteratoday) -Memperingati Hari Santri Nasional Pemerintah Kabupaten Ngawi menyelenggarakan berbagai acara, mulai apel pagi, pasar rakyat, lomba robotik hingga jalan sehat.
Apel Hari Santri Nasional (HSN) berlangsung secara khidmat di Alun-alun Merdeka Kabupaten Ngawi, Minggu (22/10/2023). Berseragam muslim putih putih berkopiah dan berhijab ribuan orang dari berbagai unsur baik swasta maupun negeri turut menjadi peserta.
Hadir dalam acara ini, Ony Anwar Harsono dan Dwi Rianto Jatmiko Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ngawi, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Ngawi.
Ony Anwar Harsono Bupati Ngawi menyampaikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ngawi rutin setiap tahunnya selalu menggelar acara peringatan Hari Santri Nasional (HSN) dengan tema tema yang berbeda.
"Jihad Santri, Jayakan Negeri tema ini diangkat untuk mengingatkan kita kepada perjuangan para kiyai, ulama dan santri tempo dulu untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, menjaga martabat kemanusiaan berarti menjaga Indonesia," katanya.
Perlu diketahui tema itu juga sebagai semangat dan dedikasi para santri sebagai pahlawan pendidikan dan perjuangan kebodohan di zaman yang penuh tantangan dan kompleksitas.
Jihad tidak lagi merujuk pada pertempuran fisik melainkan pada perjuangan intelektual yang penuh semangat (*)
Reporter: Dimas|Editor: Arifin BH