21 April 2025

Get In Touch

Walikota Abu Bakar dan Bunda Fey Duet Promosikan Produk UMKM via Instagram

Walikota Abu Bakar dan Bunda Fey Duet Promosikan Produk UMKM via Instagram

Kediri - Totalitas dan kompak, itulah dua kata yang tepat untuk Walikota Abdullah Abu Bakar dan istri, Ferry Silviana Abu Bakar yang juga Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kediri dalam mengayomi dan memnperhatikan Kota Kediri yang mereka pimpin. Keduanya bahu membahu membangkitkan pelaku UMKM yang goyah selama pandemi Covid-19.

Covid-19 ini membuat para usaha UMKM stagnan bahkan mengalami penurunan penjualan. Walikota Abdullah Abu Bakar bersama istri getol membangkitkan kembali UMKM yang sempat mati suri. Keduanya melakukan live instagram mulai pukul 18.30 WIB dengan mereview produk UMKM Kediri, Kamis (11/6/2020).

Produk UMKM yang di review pun beragamseperti; makanan, kerajinan, tanaman, bidang fesyen bukan produk baju, namunmasker dan juga bukan kosmetik. Satu demi satu produk di review Wali KotaKediri dan Ketua TP PKK Kota Kediri dengan lengkap seperti rasa, cara pemesanandan juga media sosialnya dalam instagram live akun @Abdullah_abe dan @feronicasyang berdurasi 2 jam. Terdapat kurang lebih 60 produk yang direview.

Ferry Silviana Ketua TP PKK Kota Kedirimengungkapkan alasan mengapa melakukan review produk UMKM Kota Kediri. Sebagaibentuk perhatian khusus kepada para pelaku UMKM agar bangkit kembali setelahterpuruk akibat pandemi Covid-19

“Selama pandemi ini  mungkin penjualan teman UMKIM seret ataudengan segala macam persoalan. Dan semoga dengan cara begini (live instagram) jadiseperti diiklankan supaya diketahui oleh banyak orang gitu kan jadi penjualannya bisa bagus lagi,” ujar Bunda Fey, sapaanakrab Ferry Silviana Abu Bakar.

Lebih lanjut, Ketua TP PKK Kota Kediri itu jugamengungkapkan review dengan tajuk #UMKMKediriBangkit ini akan dilakukankembali. Mengingat sebenarnya kemarin banyak yang menghubungi agar produknyabisa direview, namun belum sempat terbalas jadi besok akan dihubungi kembali.

Sementara itu Wali Kota Abdullah Abu Bakar, diakhir live instagram juga mengucapkan terima kasih kepada semua UMKM yang sudah mengirimkan produknya beserta harapannya. “Kapan-kapan  kita adakan lagi acara seperti ini, untuk UMKM yang ada di Kota Kediri. Yang belum kebagian, nanti kita adakan acara lagi ya kapan-kapan dan yang sudah direview hari ini jangan ikut dulu kasih kesempatan yang belum. Mudah-mudahan ini bisa membangkitkan perekonomian Kota Kediri,” ujar Abu Bakar. (gos)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.