22 April 2025

Get In Touch

Sejumlah Proyek Strategis Nasional di RSUD Caruban Molor 

Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto menijau proyek di RSUD Caruban. (Foto :Porkopim Kab Madiun)
Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto menijau proyek di RSUD Caruban. (Foto :Porkopim Kab Madiun)

MADIUN (Lenteratoday) - Sejumlah proyek pembangunan infrastruktur strategis daerah di RSUD Caruban terancam molor. Salah satunya adalah ruang ICU (intensive care unit) yang menelan anggaran Rp 4,12 miliar.

Hingga Rabu (22/11/2023) proyek yang dikerjakan CV. Raya Ilmi menggunakan angararan DAU Mandatory ini progresnya baru 58% dari 65% rencana pembangunan yang dijadwalkan rampung pada 15 Desember 2023.

“Yang penting pelaksana harus mampu menyelesaikan sesuai jadwal yang ditetapkan,” kata Pj Bupati Madiun, Tontro Pahlawanto, usai melakukan sidak ke sejumlah proyek, Rabu (22/11/2023).

Tontro meminta semua pengerjaaan harus tepat waktu sehingga tidak ada keterlambatan dalam pembangunan proyek yang ada di Kabupaten Madiun, mengingat batas waktu pengerjaan kurang dari sebulan.

“Masuk akal atau tidaknya dilihat nanti ada kemunduran waktu atau tidak,” ujar Tontro.

Selain pembangunan ruang ICU, proyek pembangunan taman depan rumah sakit senilai Rp 1,4 milliar yang dikerjakan oleh CV 29 BL dan pembangunan tempat parkir beratap senilai Rp 2,94 milliar yang dikerjakan CV. Trinedya Teksama juga molor dari jadwal yang ditentukan.

Sementara itu, Direktur RSUD Caruban, drg. Farid Amirudin akan segera mengumpulkan para pelaksana dan pengawas untuk melakukan evaluasi pengerjaan proyek.

“Kita akan evaluasi setiap hari on progress. Seperti yang dikatakan pak Pj harus terpenuhi sesuai target,” kata Farid.

Farid mengakui memang ada kendala dalam proyek-proyek yang saat ini dikerjakan di RSUD Caruban. Padahal dalam pelaksananya sejumlah proyek juga mendapatkan pemdampingan dari Kejaksaan Negeri Kabupaten Madiun.

“Memang ada sedikit kendala karena proyeknya berhimpitan dengan proyek yang lain,” jelas Farid.

Selain melakukan penijauan proyek pembangunan strategis di RSUD Caruban, Tontro juga melakukan monitoring proyek infrastruktur pembanguan gedung baru di pusat Pemerintahan Mejayan, proyek Sekolah Dasar, dan Proyek Puskesmas. (*)

Repoter : Wiwiet Eko Prasetyo | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.