22 April 2025

Get In Touch

Tahun 2023 Pemkab Blitar Raih 34 Prestasi Tingkat Regional sampai Nasional

Bupati Blitar, Hj Rini Syarifah menerima Penghargaan Top 45 dari Menpan RB, H Abdullah Azwar Anas (atas) dan Wabup Blitar, H Rahmat Santoso menerima Penghargaan Kabupaten Layak Anak 2023 dari Menteri PPPA, Bintang Puspayoga (bawah)
Bupati Blitar, Hj Rini Syarifah menerima Penghargaan Top 45 dari Menpan RB, H Abdullah Azwar Anas (atas) dan Wabup Blitar, H Rahmat Santoso menerima Penghargaan Kabupaten Layak Anak 2023 dari Menteri PPPA, Bintang Puspayoga (bawah)

BLITAR (Lenteratoday) - Di bawah duet kepemimpinan Bupati Blitar, Hj Rini Syarifah dan Wakil Bupati Blitar, H Rahmat Santoso, Pemerintah Kabupaten (Pemkab Blitar) sukses meraih 34 prestasi tingkat regional hingga nasional selama tahun 2023.

Selama setahun 2023 ini Pemkab Blitar berhasil meraih 34 prestasi, mulai tingkat regional Jawa Timur hingga nasional atas kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Atas keberhasilannya melakukan inovasi, pelayanan masyarakat diberbagai bidang seperti pendidikan, kesehatan, sosial dan lingkungan hidup.

Dipimpin Mak Rini (sapaan Bupati Blitar, Hj Rini Syarifah) dan Makdhe Rahmat (panggilan Wabup Blitar, H Rahmat Santoso), sebanyak 23 prestasi tingkat nasional dan 11 prestasi tingkat Jawa Timur sampai awal Desember 2023 ini.

Untuk prestasi tingkat nasional diraih 23 penghargaan maupun rewars dari 15 lembaga negara kementerian dan setingkatnya, yakni dari Kementerian Desa PDT dan Transmigrasi, Kementerian Perhubungan, Kementerian Sosial, Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian Kominfo, Kementerian PAN RB, Kementerian PPA , Kementerian Kesehatan, Kementerian Dikbud, Kementerian Ristek Dikti, Kementerian Keuangan, Kementerian Dalam Negeri, BPS, BKN dan BPK RI.

Adapun Tingkat Jawa Timur Pemkab Blitar meraih 11 prestasi, serta mendapat penghargaan dari Gubernur Jawa Timur, Hu Khofifah Indar Parawansa. Prestasi ini didapatkan dari lembaga Tingkat Provinsi Jawa Timur diantaranya dari bidang informasi, Ketahanan Pangan, Kesehatan, Industri, pendidikan, peternakan dan keuangan desa.(data lengkap dalam daftar)

Prestasi tingkat rnasional pertama yang diraih pada Januari 2023 dan diterima oleh Plh Bupati Blitar H Rahmat Santoso dari Kementerian Perhubungan, yakni Penghargaan Apresiasi Pemerintah Kabupaten/Kota Program Strategi Nasional Pencegahaan Korupsi (Stranas PK). Atas Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Blitar yang memperoleh akreditasi A, serta memenuhi standar pencegahan korupsi.

Salah satu prestasi tingkat nasional yang paling membanggakan bagi Kabupaten Blitar adalah Penghargaan Insentif Fiskal atas kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Tahun Berjalan 2023 oleh Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma'ruf Amin, di Istana Wakil Presiden, Jakarta Pusat 9 November 2023 lalu.

Sedangkan prestasi tingkat nasional yang terakhir diraih pada akhir November 2023 dari Kementerian Kesehatan, yaitu Penghargaan Kabupaten/Kota Sehat (KKA) 2023 Swasti Saba Padapa.

Dalam berbagai kesempatan usai menerima penghargaan prestasi, Bupati Blitar Mak Rini selalu menyampaikan agar prestasi ini menjadi pemacu semangat, untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan pada masyarakat. Terutama kepada para ASN di jajaran Pemkab Blitar, baik di tingkat OPD, kecamatan maupun kelurahan dan desa. "Untuk mewujudkan kemajuan bersama dan kesejahteraan bersama, yang baldatun toyyibatun warubhun ghofur di Kabupaten Blitar," tutur Bupati Blitar perempuan pertama ini.

Sementara itu mantan Wabup Blitar, Makdhe Rahmat yang sudah resmi mundur sejak 4 November 2023 lalu, karena maju dalam Pileg 2024 mendatang. Mengaku bangga bisa memimpin Kabupaten Blitar walaupun hanya sebentar (sekitar 3 tahun), serta bisa menjadi bagian dari sejarah di Kabupaten Blitar. "Meskipun apa yang saya berikan untuk Kabupaten Blitar belum sempurna, tapi saya tetap menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak hingga bisa memimpin di Kabupaten Blitar sampai saya mengundurkan diri," pungkasnya.

Daftar Penghargaan Diterima Pemkab Blitar di 2023:

Anindhita Wistara Data atas Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Tahun 2023 dari Badan Pusat Statistik (BPS)

Penghargaan untuk Bumdes Karya Mandiri Kabupaten Blitar dari Kementerian Desa PDT dan Transmigrasi sebagai Bumdesa Bersama Pilot Project

TOP DIGITAL Implementation 2023 dari It WORKS

TOP Leader on Digital Implementation 2023 dari It WORKS

PPID Terbaik Kabupaten/Kota Kategori Menuju Informatif dari Komisi Informasi Jawa Timur

Penghargaan dari Menteri Kesehatan Republik Indonesia kepada Kabupaten Blitar atas keberhasilan dalam menyelenggarakan Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2023

Pengembangkan Peternakan Unggas Dalam Mendukung Ketahanan Pangan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Penerimaan penghargaan kategori Dukungan Pembinaan Perhutanan Sosial di Kabupaten Blitar dan Juara 1 Kelompok Perhutanan Sosial dengan Booth Terbaik pada Jambore Perhutanan Sosial Jatim Tahun 2023

Penganugerahan Penghargaan Kabupaten/Kota Sehat (KKS) Swasti Saba dan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM) dari Kementerian Kesehatan

Pemerintah daerah dengan pencapian target aksi nyata transisi PAUD ke SD yang menyenangkan lebih awal di tingkat SD dari KEMENRISTEK DIKTI Kepala BBPMP

Pemerintah daerah dengan kategori capaian literasi tinggi pada jenjang SD dari KEMENRISTEK DIKTI Kepala BBPMP

Pemerintah Daerah dengan capaian tinggi untuk aksi nyata transisi PAUD SD dijenjang SD dari KEMENRISTEK DIKTI Kepala BBPMP

Pemerintah Daerah dengan dukungan tinggi terhadap pembentukan komunitas pelajar di PMM dari KEMENRISTEK DIKTI Kepala BBPMP

TOP 30 SI LAKSMI (Sistem Pelayanan Ibu Hamil, Bersalin dan Nifas) RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Kabupaten Blitar dari Gubernur Jawa Timur

Dedikasi dan Dukungan Pelaksanaan Operasi Katarak di Kabupaten Blitar, dari Kementerian Sosial

Terbaik II Penyelenggaraan Pelayanan Kesehatan Tradisional yang Cemerlang, Efektif, Responsif, Inovatif, dan Akurat (Pelita Ceria) dari Gubernur Jawa Timur

Komitmen dan kerja keras dalam mendorong percepatan pembangunan desa di Kabupaten Blitar hingga mencapai status Berkembang, Maju, dan Mandiri dari Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi

Kepala Daerah yang Berkomitmen mengembangkan Peternakan Unggas Dalam Mendukung Ketahanan Pangan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Instansi Terbaik Pertama dalam Instansi Teraktif dalam pendaftaran PSE (Penyelenggara Sistem Elektronik) di Lingkup Publik Tingkat Pemerintah Kabupaten Tahun 2023 dari Kementerian Kominfo

Pemerintah Kabupaten yang mendukung Pengembangan Industri Halal di Jawa Timur pada East Java Halal Industry Fest 2023 dari Gubernur Jawa Timur

Perpartisipasi aktif Pemerintah Daerah dalam melaksanakan pembinaan Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Adiwiyata Mandiri dan Adiwiyata Nasional Tahun 2023 untuk UPT SDN 1 Mangunan, UPT SMP negeri 1 Sanankulon, MTsN 8 Blitar, SMAN 1 Srengat, dan MAN 2 Wlingi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia

Apresiasi Pembinaan ProKlim tingkat Kabupaten dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia

Kinerja Insentif Fiskal kategori "Upaya Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem" Tahun Anggaran 2023 dari Kementerian Keuangan

TOP 45 Inovasi Pelayanan Publik tahun 2023 untuk Inovasi WINGS dari Kementerian PANRB

Pencairan Dana Desa Tercepat ke-3 dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia

Pemerintah Kabupaten/Kota dengan transaksi terbanyak dalam pemanfaatan Pengadaan Barang dan Jasa melalui e-katalog lokal dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur

Pemerintah Daerah Transformatif Tingkat Kabupaten/Kota Non 3T dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi kepada Kabupaten Blitar

BKN Award 2023 Implementasi NSPK Manajamen ASN Terbaik dari BKN dan Perencanaan Kebutuhan dan Mutasi Kepegawaian dari BKN

Kabupaten Layak Anak 2023 Kategori Nindya oleh Kementerian PPA

Nirwasita Tantra kategori Kabupaten Besar Terbaik dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia

Komitmen serta Kepeduliannya melalui Program Peningkatan Kesejahteraan Guru Paud (Inisiatif Pemberian Kebijakan Insentif Bagi Guru Paud Non Formal) dari HIMPAUDI Provinsi Jawa Timur

Apresiasi Pemerintah Kabupaten/Kota Program Strategis Nasional Pemberantasan Korupsi dengan Layanan Pengujian Kendaraan Bermotor Dinas Perhubungan Kabupaten Blitar dari Kementerian Perhubungan

Reporter: arief sukaputra/Editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.