21 April 2025

Get In Touch

Kelima Kalinya, Jatim Pertahankan Opini WTP LHP-BPK RI

Ketua PDRD Provinsi Jatim, Kusnadi saat ditemui di Gedung Negara Grahadi, Kamis (28/5/2020).
Ketua PDRD Provinsi Jatim, Kusnadi saat ditemui di Gedung Negara Grahadi, Kamis (28/5/2020).

Surabaya - Untuk kelima kalinya secara berturut-turut, Provinsi Jawa Timur mendapat penilaian atau opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terkait Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2019 berdasar Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (LHP-BPK) RI.

Ini adalah WTP pertama dalam kepemimpinan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa yang dilantik pada 12 Februari 2019 lalu. Rencananya, penyerahan LHP BPK RI terkait LKPD Tahun Anggaran 2019 itu akan dilangsungkan pada rapat paripurna DPRD Jatim hari ini, Kamis (18/6/2020).

“Berdasarkan jadwal rapat paripurna salah satu agendanya adalah penyerahan LHP BPK RI,” kata Ketua DPRD Jatim, Kusnadi saat dikonfirmasi di gedung DPRD Jatim, jalan Indrapura Surabaya, Rabu (17/6/2020).

Kusnadi menyebutkan, sabagai bentuk apresiasi terhadap keberhasil Jatim yang telah mampu mempertahankan opini WTP sebanyak lima kali berturt turut, maka dalam rapat paripurna akan hadir ketua BPK RI Agus Firman Sampurna. "Beliunya akan akan menyerahkan langsung,” tandas Kusnadi.

Kusnadi yang merupakan politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini merasa bangga dan bersyukur atas penyelenggara pemerintah provinsi Jatim yang berjalan baik hingga mampu mempertahankan opini WTP. Dia berharap, prestasi ini bisa diikuti oleh pemerintah daerah lainnya.

“Kami mengapresiasi kinerja Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di tahun pertamanya memimpin Jatim mampu mempertahankan opini WTP dari LHP BPK RI,” kata Kusnadi. (ufi)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.