22 April 2025

Get In Touch

Anggota DPRD Minta Pemkot Palangka Raya Optimalkan Progam Kota Tanpa Kumuh

Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, H.M. Khemal Nasery
Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, H.M. Khemal Nasery

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - DPRD Palangka Raya berharap progam Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) makin dioptimalkan. Program tersebut dinilai penting untuk menata kota.

"Kami dari DPRD Palangka Raya mendukung penuh dioptimalkannya program Kotaku demi terwujudnya tata ruang yang lebih baik dan sehat," papar Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, H.M. Khemal Nasery, Kamis (25/1/2024).

Ia berharap program ini bisa berjalan dengan baik dan mencapai tujuan yang diinginkan. Pemkot Palangka Raya melalui instansi teknisnya harus melakukan langkah jemput bola kelapangan, guna mengecek lokasi - lokasi yang dinyatakan sebagai kawasan kumuh.

"Agar bisa optimal, Pemkot Palangka Raya hendaknya bekerja sama dengan pemerintah pusat, swasta, dan masyarakat," ungkapnya.

Selanjutnya Khemal mengatakan, setelah mendapatkan data - data kawasan kumuh, Pemkot bisa melakukan penyusunan strategi, rencana aksi dan kajian - kajian terkait penanganan kawasan kumuh.

"Program Kotaku sangat diperlukan dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat dan kualitas pembangunan di Kota Palangka Raya," pungkasnya.

Reporter : Novita/editor: widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.