20 April 2025

Get In Touch

DPRD Palangka Raya Dukung Lurah-Camat Gerakkan Gotong Royong Bersihkan Drainase

Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Subandi
Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Subandi

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Subandi, mendukung upaya Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu yang mengajak para Lurah dan Camat sebagai penggerak aksi gotong royong membersihkan drainase di lingkungan masing- masing.

"Hal ini memang perlu dilakukan mengingat masih terjadinya banjir di beberapa tempat saat musim hujan," papar Subandi, Selasa (13/2/2024).

Sebagaimana kita ketahui, ia menekankan, jika drainase tersumbat sampah, tanah atau benda- benda lainnya, maka air hujan tidak bisa mengalir dengan lancar atau terhambat, dan inilah yang menyebabkan terjadinya genangan bahkan banjir.

Ditegaskannya, menjaga kebersihan drainase merupakan tugas bersama. Agar terhindar dari banjir, jangan biarkan sampah menumpuk sehingga menutup saluran air.

Disinilah pentingnya peran Lurah dan Camat untuk menggerakkan masyarakat membersihkan drainase yang ada disekitar lingkungannya, yang dilakukan dengan cara bergotong royong secara rutin dan berkala.

"Dengan melakukan aksi gotong- royong membersihkan drainase, harapannya masyarakat Palangka Raya dapat terhindar dari banjir serta dampaknya yang merugikan," tuturnya.

Subandi mengimbau masyarakat agar tidak membuang sampah sembarangan, terutama di saluran air atau drainase. Ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan dengan tidak merusaknya dan membuang sampah sembarangan.

"Mari kita bangun kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan, kenyamanan serta keselamatan kita bersama dan agar terhindar dari ancaman bencana," pungkasnya.

Reporter : Novita|Editor:widyawati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.