
SUMENEP (Lenteratoday) - Ketua DPC PDI Perjuangan Sumenep, Achmad Fauzi menyatakan optimisme partainya bakal bisa meraih Ketua DPRD Sumenep 2024-2029. Dengan raihan 11 kursi, artinya pada Pemilihan Umum (Pemilu) ini, Kader Banteng berhasil melipat gandakan kursi dari yang semula hanya berjumlah 5.
"Pada Pemilu ini, kami optimistis memperoleh kursi Ketua DPRD Sumenep dari 11 kursi yang bakal kami raih," ungkap Achmad Fauzi kepada Lenteratoday, Jumat (08/03/2024).
Pria yang juga menjabat sebagai Bupati Sumenep ini menjelaskan, bahwa total suara yang diterimanya bisa mencapai 165 ribu, dengan jumlah 14 kursi. Namun, hal tersebut belum dapat terealisasi pada Pemilu ini pasalnya sebaran suara yang dimiliki partainya masih belum merata.
"Karena ini, kami bakal lebih meningkatkan lagi kaderisasi partai di seluruh daerah, sehingga mendatang perolehan kursi kita akan lebih banyak, dan menyeluruh," terangnya.
Untuk itu, kepada seluruh kader PDI Perjuangan yang berhasil memperoleh kursi di DPRD Sumenep, Achmad Fauzi berpesan agar menjaga marwah partai, yakni menangis dan tertawa bersama rakyat.
"Saya berpesan kepada caleg yang berhasil mendapatkan kursi, selamat dan yang terpenting adalah tetap amanah terhadap kepercayaan rakyat. Teruslah berjuang, bersama rakyat," ujarnya.
Sementara itu, terkait dengan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), Achmad Fauzi menyatakan partainya masih membaca situasi dan terbuka untuk berkomunikasi dengan berbagai partai politik di Sumenep. "Pada Pilkada nanti, kami optimis akan menang lagi," tutup Achmad Fauzi.
Reporter: Pradhita (mg)|Editor: Arifin BH