23 April 2025

Get In Touch

Mayat Bayi Ditemukan Mengambang di Saluran Irigasi Sawah di Jombang

Jenazah bayi dievakuasi di RSUD Jombang (sutono)
Jenazah bayi dievakuasi di RSUD Jombang (sutono)

JOMBANG (Lenteratoday) - Warga Desa Rejoslamet, Kecamatan Mojowarno, Jombang, dihebohkan dengan penemuan sesosok jasad bayi di saluran irigasi desa setempat, Selasa (26/3/2024).

Saat ditemukan, mayat bayi tersebut dalam kondisi telanjang, dengan tali pusar masih menempel di perutnya. Jasad bayi yang belum diketahui jenis kelaminnya itu diduga dibuang oleh orang tuanya, usai dilahir.

Kapolsek Mojowarno AKP Pranan Edi mengatakan, mayat bayi tersebut pertama kali ditemukan seorang petani sekitar pukul 09.00 WIB.

Mayat itu mengambang di saluran irigasi Desa Rejoslamet tanpa pakaian maupun selimut. "Kondisi bayi tersebut tali pusarnya masih belum terpotong dan masih melekat di tubuh bayi tersebut," ujarnya, Selasa (26/3/2024).

Selanjutnya, mayat bayi tersebut dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Jombang. AKP Pranan mengaku belum bisa memastikan jenis kelamin bayi tersebut. Sebab, alat kelamim bayi masih tertutup tali pusar.

"Karen itu kami menunggu hasil autopsi dari RSUD Jombang untuk mengetahui jenis kelaminnya tersebut," ucapnya.

Ditambahkan kapolsek, polisi saat ini sedang melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan para saksi di lokasi kejadian. Kapolsek menduga, bayi tersebut dibuang usai dilahirkan ibunya (*)

Reporter: sutono|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.