20 April 2025

Get In Touch

Calon Walikota Madiun dari Golkar Tunggu Hasil Survey

 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ll Partai Golkar Kota Madiun, Bagus Rizki Dinarwan.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ll Partai Golkar Kota Madiun, Bagus Rizki Dinarwan.

MADIUN (Lenteratoday) -Meskipun pendaftaran walikota dan wakil walikota (Pilwali) Madiun tahun 2024 masih empat bulan lagi Partai Golkar Kota Madiun masih belum menetukan siapa calon yang akan diusungnya.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) ll Partai Golkar Kota Madiun, Bagus Rizki Dinarwan mengatakan berdasarkan perintah DPP Partai Golkar saat ini masih penjaringan calon kepala daerah melalui lembaga survei.

“Kita masih lakukan survei baik untuk kepala daerah maupun wakil kepala daerah, baik perorangan maupun pasangan,” kata Bagus, Jumat (19/4/2024).

Bagus mengatakan meskipun partai Golkar memprioritaskan kadernya untuk maju. Namun, semuanya akan menunggu survei dahulu karena kader yang akan diusung harus mumpuni.

“Tidak semata-mata kita pasang nama kader tapi harus yang mempunyai elektabilitas dan popularitas yang layak,” ujarnya.

Terkait koalisi yang sudah dibangun oleh partai berlambang pohon beringin, Bagus mengatakan jika pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah partai politik yang ada dikota Madiun.

Disingung terkait, apakah dirinya sudah pernah berkomunikasi dengan Maidi, Walikota Madiun saat ini yang akan maju lagi di pilkada 2024, Bagus enggan berkomentar lebih banyak.

“Kan bisa dilihat partai mana yang sering dikunjungi oleh pak Maidi,” ucap Bagus.

Diketahui pada pemilu 2024 partai Golkar meraup 14.214 suara, dan mendapatkan 3 kursi di DPRD Kota Madiun.

Reporter: Wiwiet eko prasetyo|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.