20 April 2025

Get In Touch

14.516 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK 2024 di Unair

Peserta UTBK Unair menjalani pemeriksaan sebelum masuk ruangan ujian
Peserta UTBK Unair menjalani pemeriksaan sebelum masuk ruangan ujian

SURABAYA (Lenteratoday)- Sebanyak 14.516 calon mahasiswa mulai mengikuti ujian tulis berbasis computer (UTBK) di Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, Selasa (30/4/2024).

Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Alumni Prof Bambang Sektiari Lukiswanto Drh DEA menjelaskan, lokasi UTBK di Unair tersebar di Kampus Dharmahusada A, Kampus Dharmawangsa B, dan Kampus MERR C. UTBK di Unair akan berlangsung selama dua gelombang. Gelombang pertama pada 30 April 2024 dan 2-7 Mei 2024. Gelombang kedua 14-15 Mei 2024.

“Terjadi peningkatan jumlah pendaftar untuk Vokasi dalam UTBK kali ini. Mengingat, peserta dapat memilih maksimal empat prodi, dua di antaranya harus vokasi, program studi D3 atau D4,” ujarnya di Gedung Nanizar, Ruang Sidang Lantai 2, Kantor Manajemen, Kampus MERR-C, pada Selasa (30/4/2024).

Sementara itu, Rektor Unair Dr Mohammad Nasih SE MT Ak menuturkan, dalam sistem penilaian UTBK tahun ini, terdapat pembobotan. Sehingga, pembobotan itu menyebabkan perbedaan penilaian pada setiap soal.

“Berkaitan dengan penilaian, jadi mungkin nanti akan ada perbedaan (di tiap soal, Red) karena sistem pembobotan. Misal dari 100 soal, saya benar 75 berarti nilai saya pasti 750? Nah, tidak seperti itu perhitungannya dan menurut saya ini harus diluruskan,” ucapnya.

Menurutnya, pembobotan dalam sistem UBTK tahun memiliki nilai yang berbeda-beda. Pembedaan nilai itu berdasar tingkat kesulitan dari setiap soal. Karena itu, sangat mungkin bahwa peserta yang memiliki jumlah soal benar yang sama memiliki nilai yang berbeda.

Terkait sistem baru ini, Prof Nasih menjelaskan, masyarakat perlu mengetahui hal tersebut agar tidak muncul kesalahpahaman di antara sesama peserta UTBK.

“Ini penting untuk diketahui masyarakat dan perlu untuk disosialisasikan. Agar tidak terjadi gebyah uya bahwa kalau soal benarnya 75 pasti nilainya 75 juga,” ungkapnya.

Reporter: Amanah (mg)|Editor: Arifin BH

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.