21 April 2025

Get In Touch

Polisi Dalami Motif Pelaku Ledakan di Menteng

Mobil diberi garis pengaman polisi (Ant)
Mobil diberi garis pengaman polisi (Ant)

Kepolisian masih melakukanpenyelidikan terkait ledakan yang menimpa sebuah mobil mewah di pinggirjalan kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (5/7) sore. Penyelidikan salahsatunya untuk mendalami siapa target pelaku melakukan peledakan tersebut.

"Kita belum tahu targetnya itusiapa, kita masih dalami. Masih mengumpulkan saksi-saksi," ujar KapolresMetro Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto di Jakarta, dilansir dari Antara.

Kondisi mobil tak mengalami kerusakanparah. Hanya ban mobil saja yang kempes karena ledakan berdaya ledak rendahatau low explosive.

Heru mengatakan, pemilik mobildiidentifikasi sebagai pengusaha. Karenanya polisi mendalami kemungkinanledakan ini merupakan serangan yang sifatnya masalah pribadi atau terkaitdengan bisnis.

Kini, Polres Metro Jakpus sudahmemeriksa lima orang saksi terkait peristiwa tersebut.

"Kita sedang lakukan pemeriksaanapakah ada keterkaitan dengan saksi di sekitar TKP," kata dia.

Heru menambahkan, pihaknya akanmeningkatkan pengamanan di sekitar lokasi ledakan Menteng, namun tidak ketat.

Hal itu dilakukan karena polisimenilai ledakan Menteng bukan kejadian yang berkaitan dengan tindakanterorisme.

"Kalau pengamanan standar aja,karena bukan kejadian terorisme, mungkin ditingkatkan tapi tidak ekstra,"ujar Heru.

Saat ini pihaknya masih menunggu hasilLaboratorium Forensik (Labfor) Polri terkait ledakan tersebut.

"Untuk hasil TKP kita tetap akanmenunggu dari laboratorium forensik," ucapnya. Sebelumnya, terjadi ledakanmenimpa sebuah mobil yang terparkir di Jalan Adiwinata, Menteng, Jakarta Pusat,Minggu sore sekitar pukul 15.00 WIB.

Ledakan tersebut diduga bom rakitanyang dilempar pengendara sepeda motor yang tidak dikenal. Polisi menilailedakan berdaya ledak rendah dan tidak terkait aksi terorisme.

Polisi juga sudah mengamankan beberapaserpihan ledakan seperti puing plastik dan baterai dan dibawa oleh petugasLabfor Polri.

Saksi

Menurut kesaksian Hasan,  warga di sekitar kejadian,  ledakan terdengar setelah dia melihat dua orang tak dikenal berboncengan motor, kemudian melemparkan bungkusan plastik hitam.

"Meledak lebih dari petasan, ada motor kaya ada ngelempar gitu satu orang, kemudian dia malah tancep gas," ujar dia.

Hasan mengatakan, ledakan tersebut terdengar namun tak memunculkan api. Setelah ledakan tersebut, pemilik mobil berusaha memadamkan api dengan alat pemadam portable.

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.