13 April 2025

Get In Touch

Pasca Rakernas, DPD Jatim Tancap Gas Persiapkan Pilkada 2024

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Said Abdullah.
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Said Abdullah.

SURABAYA (Lenteratoday) - Berselang dua hari pasca Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V PDI Perjuangan yang berakhir Minggu kemarin, para pimpinan partai di Jatim menggelar Rapar Koordinasi (Rakor) bersama pimpinan partai dari 38 DPC se-Provinsi.

Nyala semangat Rakernas dengan sigapnya dikorbankan para kader banteng di Jawa Timur, menurut Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, MH Said Abdullah rakor tersebut sebagai wujud respon cepat pergerakan Partai dalam menyongsong Pilkada 2024.

“Seluruh aspek strategis terkait Pilkada sudah dibahas di rakernas, maka kami langsung menindaklanjuti,” terangnya saat dikonfirmasi, Selasa(28/5/2024).

Apalagi kata dia, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, dalam pidato politiknya membuka Rakernas telah memberikan arahan yang lugas kepada para kader dalam menyambut Pilkada.

“Ibu Hj Megawati Soekarnoputri sudah memerintahkan, agar melaksanakan persiapan sebaik-baiknya dalam menghadapi Pilkada,” terangnya.

Sementara itu Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Sri Untari Bisowarno membeberkan bahwa Rakor sedianya untuk mendengarkan pemaparan dari DPC-DPC terkait persiapan Pilkada yang sudah dan sedang dijalankan.

Beberapa pekan belakangan, seluruh DPC melaksanakan proses penjaringan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah di wilayah masing-masing.

“Rakor dengan agenda persiapan pilkada 2024,” pungkasnya.

Reporter:Pradhita/Editor:Ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.