21 April 2025

Get In Touch

Pisah Sambut Pejabat Polres Kediri Kota, Pj Wali Kota : Semoga Hubungan Baik Berlanjut

Pj Wali Kota Zanariah (ketiga dari kiri) saat berfoto bersama perwira Polres Kediri Kota yang purna tugasa dan para penggantinya.
Pj Wali Kota Zanariah (ketiga dari kiri) saat berfoto bersama perwira Polres Kediri Kota yang purna tugasa dan para penggantinya.

KEDIRI (Lenteratoday) - Pj Wali Kota Kediri Zanariah mengharapkan pergantian perwira pejabat di Polres Kediri Kota tidak mempengaruhi kolaborasi dan hubungan baik dengan Pemkot yang sudah terjalin selama ini dan hubungan tersebut tetap berlanjut.

Pernyataan tersebut disampaikan saat menghadiri acara Pengantar Purna Bhakti AKBP (Purn) Abraham Sisik, AKBP (Purn) M. S. Yusuf dan Pengantar Tugas AKP Andhini Puspa Nugraha.

Mengutip rilis Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim), Selasa (3/9/24) kegiatan tersebut berlangsung di Wisma Kapolres Kediri Kota, Senin (2/9/24). Pada kesempatan itu Zanariah juga mangapresiasi AKBP (Purn) Abraham Sisik, AKBP (Purn) M. S. Yusuf, dan AKP Andhini Puspa Nugraha selama bertugas di Polres Kediri Kota.

"Saya apresiasi sepak terjang Pak Abraham dan Pak Yusuf atas dedikasi mengabdi selama 38 tahun dan diakhiri dengan baik. Selamat purna tugas semoga selalu sehat. Lalu juga selamat dan sukses di tempat tugas yang baru untuk Bu Andhini," ujarnya.

Zanariah mengungkapkan selama ini sinergi dan kerjasama Polres dan Pemkot Kediri sudah berjalan baik.

AKBP (Purn) Abraham Sisik yang menjabat sebagai Kabag Ops digantikan Kompol Mukhlason, AKBP (Purn) M. S. Yusuf sebagai Kabag Ren digantikan Kompol Erlina Rahmawati, dan AKP Andhini Puspa sebagai Kasatlantas digantikan AKP Afandy Dwi. "Selama kepemimpinan, integritas, dan profesionalisme yang Bapak Ibu tunjukkan telah memberi kontribusi yang sangat berharga bagi keamanan dan ketertiban Kota Kediri," kata Zanariah.

"Untuk Bapak Ibu yang pejabat baru selamat datang dan selamat bertugas semoga dapat melanjutkan kinerja yang telah dijalankan," Imbuhnya.

Dalam kesempatan ini, Pj Wali Kota Kediri Zanariah dan Sekretaris Daerah Bagus Alit memberikan cinderamata.

Selain Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, tampak hadir Komandan Kodim 0809 Letkol Inf Aris Setiawan, Ketua PCNU KH. Abu Bakar Abdul Jalil, perwakilan Forkopimda. (*)

Reporter: Gatot Sunarko/rls | Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.