21 April 2025

Get In Touch

Pasien Covid-19 di Kota Madiun Bertambah 2 Orang

Pasien Covid-19 di Kota Madiun Bertambah 2 Orang

Madiun - Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Madiun bertambah dua orang. Hal ini disampaikan oleh Noor Afflah, juru bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (TGT-PP).

Dua pasien baru merupakan hasil tracing kontak erat dari pasien nomor 19 dan 22. Tambahan tersebut menambah jumlah pasien menjadi 24 kasus dan 13 dari jumlah pasien tersebut telah dinyatakan sembuh.

Afflah menjelaskan, pasien nomor 23 berinisial AAZ, berumur 41 Tahun dengan jenis kelamin perempuan. Pasien tersebut merupakan kontak erat dengan pasien nomor 19 yang masih satu Kelurahan Nambangan Kidul. Diketahui sebelumnya bahwa pasien nomor 19 tersebut terkonfirmasi positif pada Kamis(09/07/2020).

"Setiap konfirmasi, petugas langsung melakukan tracing untuk mengetahui kontak erat. Kontak erat ini juga langsung dilakukan swab. Hasilnya, baru keluar hari ini,’’ jelasnya Afflah, Rabu (22/07/2020).

Sedangkan pasien nomor 24 dengan inisial DLS, laki-laki, berumur 18 tahun. DLS merupakan warga Kelurahan Manguharjo yang memiliki kontak erat dengan kasus nomor 22 warga Kelurahan Demangan yang terkonfirmasi positif pada Senin (13/07/2020).

"Pelacakan dilakukan dan ditemukan kontak erat. Kontak erat ini langsung dilakukan pemeriksaan. Salah satunya, terkonfirmasi Covid-19 hari ini,’’ imbuhnya.

Afflah menyatakan bahwa dirinya sedikit bingung terkait warna Kota Madiun yang tiba-tiba menjadi orange di Peta Persebaran Covid-19.

"Ini kita juga masih bingung ya, sebenarnya warnanya berubah hijau itu dari kemarin, hijau cuma sebentar terus orange. Padahal kemarin belum ada tambahan sama sekali. Kami masih cari sebenarnya yang menyebabkan dari hijau lompat ke orange gak ke kuning dulu ini apa. Kami belum dapat konfirmasi, baik dari provinsi maupun dari pusat," jelas Afflah.

Dengan demikian, jumlah positif Covid-19 di Kota Madiun, menjadi 24 terkonfirmasi positif Covid-19. Dari jumlah itu, 13 orang dinyatakan sembuh. Sedangkan jumlah Pelaku Perjalanan mencapai 1646 (1599 selesai pemantauan), Kontak Erat 302 (257 selesai pemantauan), ODP berjumlah 82 (81 selesai pemantauan dan sembuh), PDP 33 ( 32 negatif), dan 2 Suspect. (Ger)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.