
Surabaya- Baru baru ini sebuah akun gosip membeberkan beberapa ijazah yang diduga palsu. Salah satu ijazah yang ditayangkan merupakan ijazah dari Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya.
Terkait hal itu pihak Untag melalui Kepala Bagian Humas,& Protokoler Untag Surabaya, Karolin Rista, M.Psi, Psikolog mengatakan sangatkeberatan. “Kami Untag Surabaya sangat keberatan dan tidak menerima ijazah kamidigunakan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Kami sangat menghargaiproses dalam Pendidikan, sehingga sekali lagi kami menolak tindakan tidakterpuji tersebut” ujar Karolin dikutip Selasa (4/8).
Dikatakannya, bahwaijazah palsu menodai nilai dari 10 Pilar Pembentukan Kepribadian BerkarakterBangsa yang dipegang teguh oleh Untag. “Salah satu dari 10 Pilar PembentukanKepribadian Berkarakter Bangsa adalah kejujuran. Kasus beredarnya ijazah palsutentu kontras dengan nilai yang kami junjung,” ulasnya.
Untag pun melakukan investigasi mandiri dan penelusuranterkait kebenaran ijazah palsu, dan menemukan salah satu iklan pembuatan ijazahpalsu yang mengatasnamakan Untag Surabaya.
“Berdasarkan penelusuran yang telah kami lakukan, kamimenemukan iklan pembuatan Ijazah Palsu yang mengatasnamakan Untag Surabayadalam akun Instagram @jasapembuatanijazah27 pada Minggu, (19/7). Ijazahtersebut juga dimuat dalam akun gossip @ifotainment pada Kamis, (30/7),” tegaswanita yang akrab disapa Olin ini.
Ia juga menegaskan bahwa Untag merasa sangat keberatan danakan mengusut tuntas kasus ini. Untag Surabaya memiliki data resmi yangdigunakan sebagai latar penjualan ijazah palsu tersebut. Ditemukan adalahmahasiswa resmi kami telah lulus 2 Agustus 2016 dengan gelar akademik SarjanaTeknik (ST), tanggal ijazah 3 September 2016. Hal tersebut menjadi bukti datasesungguhnya. [ist]