04 April 2025

Get In Touch

Polres Trenggalek Siagakan Ribuan Personel Amankan Pilkada 27 November 2024

Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta (kiri) bersama Dandim 0806 Trenggalek Letkol Czi Yudo Aji Susanto (kanan) saat memimpin apel pergeseran pasukan pengamanan TPS.
Kapolres Trenggalek AKBP Indra Ranu Dikarta (kiri) bersama Dandim 0806 Trenggalek Letkol Czi Yudo Aji Susanto (kanan) saat memimpin apel pergeseran pasukan pengamanan TPS.

TRENGGALEK (Lenteratoday) - Polres Trenggalek menggelar apel pergeseran 4.036 personel gabungan dari berbagai instansi, untuk pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada serentak 27 November 2024, Senin(25/11/2024).

Kapolres Trenggalek, AKBP Indra Ranu Dikarta menyampaikan bahwa pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara, memiliki potensi ancaman yang cukup tinggi.

"Oleh sebab itu, pengamanan tahap pungut dan hitung suara ini harus benar-benar dilaksanakan secara optimal," ujar AKBP Indra.

Sebanyak 217 personel TNI, 558 personel Polri, 90 anggota Satpol PP, dan 3.281 personel Linmas akan ditempatkan di 1.115 TPS yang tersebar di seluruh Kabupaten Trenggalek.

AKBP Indra menekankan pentingnya pengamanan TPS, sebagai titik utama dalam proses demokrasi.

"Pengamanan TPS menjadi prioritas, agar kegiatan di dalam TPS terjaga dari segala gangguan," katanya.

Untuk memperkuat pengamanan, Polres Trenggalek telah membagi wilayah menjadi empat rayon dan menyiapkan satu satuan setingkat peleton (SST) Brimob dari Polda Jatim.

"Jika ada sesuatu, kita bisa segera menggerakkan kekuatan cadangan yang ada di Polres," ungkapnya.

AKBP Indra juga mengingatkan seluruh personel untuk menjaga netralitas dan menjalankan tugas sesuai SOP.

"Anggota pengamanan harus tahu cara bertindak, bertanggung jawab kepada siapa, dan harus berkoordinasi dengan siapa," tegasnya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0806 Trenggalek, Letkol Czi Yudo Aji menegaskan kesiapan TNI untuk bersinergi dengan Polri dan pihak terkait demi kelancaran Pilkada 2024.

"Salah satu yang perlu diwaspadai adalah cuaca ekstrem di musim penghujan ini, jika terjadi bencana di lokasi TPS segera koordinasikan dengan KPU dan Bawaslu untuk mencari solusi," ujarnya.

Reporter: Herlambang/Editor: Ais

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.