
Blitar - Menjelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Kabupaten Blitar 9 Agustus 2020 mendatang, incumbent Ketua DPD Kabupaten Blitar Edy Mukhlison maju dalam bursa calon ketua periode 2020 - 2025.
Kepastian ini disampaikan langsung Edy Mukhlison saat rapat persiapan Musda di Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Blitar Jl. Raya Desa Pojok Kecamatan Garum Kabupaten Blitar.
"Saya akan maju kembali sebagai calon ketua DPD, pada Musda 9 Agustus 2020 mendatang," ujar Edy, Kamis (6/8/2020).
Edy menjelaskan dirinya maju, karena sudah mengantongi lebih dari 30% syarat dukungan minimal dari Pimpinan Kecamatan (PK). "Sesuai Juklak DPP, syarat maju menjadi calon ketua minimal memiliki 30% dukungan dari pemegang hak suara," jelasnya.
Adapun pemegang hak suara yang dimaksud yaitu ada 7 pihak yaitu DPD Jatim 1 suara, DPD kabupaten/kota 1 suara, Organisasi Sayap 1 suara, Penasehat Partai 1 suara, Ormas Pendiri 1 suara, Ormas yang didirikan 1 suara dan PK dari 22 kecamatan 22 suara jadi total 28 suara.
Sedangkan Edy mengklaim telah mendapat dukungan dari mayoritas PK, yakni 20 dukungan dari 22 PK se Kabupaten Blitar. "Sementara 2 PK lainnya, ada yang belum menganbil sikap dan Plt Ketua PK dipegang oleh calon ketua lainnya yang juga maju," ungkapnya.
Memang dalam Musda kali ini muncul 2 nama dalam bursa calon ketua, selain incumbent Edy juga koleganya sendiri Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Partai Golkar Kabupaten Blitar, Suswati yang kini menjadi anggota DPRD Kabupaten Blitar.
Edy menyampaikan program unggulannya untuk membesarkan Partai Golkar di Kabupaten Blitar, dengan momentum Musda menjadi kesolidan partai sebagai modal Pileg 2024 untuk menambah kursi legislatif. "Kalau periode ini berkurang 1 kursi dari 4 menjadi 3, pada Pileg 2024 saya akan perjuangkan bertambah semaksimal mungkin," paparnya.
Bahkan Edy menandaskan Musda tahun 2020 ini, meskipun ditengah pandemi Covid-19 bisa menjadi percontohan dengan pelaksanaan yang mematuhi protokol kesehatan. Serta berjalan lancar, sesuai aturan dan juklak partai.
Ditambahkan Edy saat ini kondisi partai dalam keadaan solid tidak ada masalah apa pun, persiapan Musda 9 Agustus 2020 mendatang juga sedang berjalan. "Semua pengurus dan panitia kompak bekerja sama, untuk menyiapkan Musda agar lancar dan sukses," imbuhnya. (ais)