16 April 2025

Get In Touch

Peringatan Dini BMKG, Wilayah Selatan Jawa Timur Berpotensi Gelombang Tinggi 16-19 April

Ilustrasi kapal nelayan melewati gelombang tinggi. (foto:ist/ss.net)
Ilustrasi kapal nelayan melewati gelombang tinggi. (foto:ist/ss.net)

JAKARTA (Lentera) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menerbitkan peringatan dini mengenai potensi gelombang tinggi pada 16-19 April 2025, yang berpeluang terjadi di berbagai wilayah perairan Indonesia termasuk selatan Jawa Timur.

Menurut laman BMKG di Jakarta mengutip Antara, Rabu (16/4/2025) dini hari menginformasikan peringatan ini berlaku mulai 16 sampai 19 April 2025 pukul 07.00 WIB.

BMKG menyebutkan bahwa bibit siklon 96S di Laut Timor dan 97S di Laut Arafuru, menyebabkan peningkatan kecepatan angin dan tinggi gelombang.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara, umumnya bergerak dari barat laut–timur laut dengan kecepatan 4–20 knot. Sementara di wilayah selatan, bergerak dari tenggara hingga barat daya dengan kecepatan 4–25 knot.

Kecepatan angin tertinggi tercatat di Samudra Hindia selatan Nusa Tenggara Barat (NTB), Samudra Hindia selatan Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Laut Arafuru.

Adapun wilayah terdampak gelombang sedang (1,25–2,5 meter) berpotensi melanda Samudra Hindia di barat Aceh, Mentawai, Nias, Bengkulu, Laut Arafuru bagian barat dan timur, Samudra Pasifik utara Papua Barat, Papua, dan Maluku, Laut Jawa bagian timur, Selat Makassar, Laut Sulawesi, Laut Banda, Laut Sumbawa, Laut Bali, Laut Flores, Selat Malaka bagian utara.

Wilayah berpotensi terdampak gelombang tinggi (2,5–4,0 meter) di antaranya Samudra Hindia di selatan Lampung, NTB, NTT, Bali, DI Yogyakarta, Banten, serta wilayah selatan Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

BMKG menerbitkan imbauan keselamatan pelayaran, di antaranya perahu nelayan berisiko jika kecepatan angin mencapai 15 knot dan tinggi gelombang 1,25 meter.

Kategori kapal tongkang berisiko pada kecepatan angin 16 knot dan gelombang 1,5 meter, kapal ferry berisiko jika angin mencapai 21 knot dan gelombang setinggi 2,5 meter.

BMKG mengimbau masyarakat, khususnya nelayan dan operator pelayaran, untuk waspada dan memperhatikan informasi cuaca maritim terkini demi keselamatan di laut.

Editor: Arief Sukaputra

 

 

 

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.