
SURABAYA (Lentera)– Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep melakukan kunjungan ke rumah dinas Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang berlokasi di Jalan Sedap Malam Nomor 59, Surabaya pada Jumat (25/4/2025). Kunjungan tersebut merupakan rangkaian safari politiknya di Jawa Timur.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengatakan, kunjungan putra bungsu Jokowi ini dalam rangka silaturahmi ke Surabaya. Selain itu, pertemuan ini merupakan kelanjutan dari hubungan baik yang sudah terjalin sejak masa Pilkada lalu, ketika dirinya didukung oleh berbagai partai politik, termasuk PSI.
"Ini adalah silaturahmi kami dengan Mas Ketum (Kaesang). Karena dulu saat saya maju sebagai Wali Kota Surabaya, semua partai ikut mengusung, termasuk PSI. Jadi ini momen untuk mempererat kembali hubungan. Apalagi ini masih bulan syawal," kata Eri ketika ditemui Lentera di lokasi, Jumat (25/4/2025).
Eri menyebutkan, dalam pertemuan tersebut banyak hal yang mereka bicarakan. Mulai dari perkembangan kota Surabaya dan beberapa topik ringan lainnya.
"Alhamdulillah, silaturahmi berjalan dengan baik. Kami saling bertukar cerita, Mas Ketum juga sempat bertanya soal masalah ijazah, bahkan menyatakan ingin melihatnya," sebutnya.
Selain itu, Eri mengungkapkan, jika kaesang juga menyampaikan harapannya agar Surabaya terus berkembang menjadi kota yang maju dan toleran, serta menjadi contoh bagi kota-kota lain di Indonesia.
"Beliau berharap Surabaya bisa terus menjadi kota yang hebat dan menjadi teladan dalam hal toleransi. Saya sampaikan kabar baik tentang berbagai perkembangan positif di Surabaya," pungkasnya.
Sementara itu, Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep mengatakan, jika kunjungannya ke Surabaya ini untuk silaturahmi saja.
"Silaturahmi, karena memang ini lagi syawal kan. Kami mau silaturahmi ke kepala daerah, mau partainya apa pun, kami enggak melihat itu. Yang penting kan silaturrahmi," tutupnya.
Dalam pertemuan kali ini, Kaesang turut didampingi oleh sejumlah anggota DPRD Koya Surabaya dari Fraksi PSI, seperti Yuga Pratisabda, Michael Leksodimulyo, William Wirakusuma, dan kader PSI lainnya. Mereka pun kompak mengenakan kemeja putih dan celana hitam.
Reporter: Amanah