27 April 2025

Get In Touch

Kondisi Jalan Mantab di Kabupaten Bojonegoro Capai 93 Persen

Jalan Sambeng - Besah di Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro terlibat mulus.
Jalan Sambeng - Besah di Kecamatan Kasiman, Kabupaten Bojonegoro terlibat mulus.

BOJONEGORO (Lentera) – Sebagai berkomitmen mewujudkan Bojonegoro makmur dan membanggakan, Pemkab Bojonegoro terus membangun infrastruktur jalan. Dari 1.046 kilometer jalan Kaboupaten, saat ini telah tercapai 93 persen dalam kondisi mantab. Sisanya akan dibangun pada 2025 dan 2026. 

Kepala Bidang Jalan Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Penataan Ruang (PU BIMA PR) Bojonegoro Danang Khurniawan  menjelaskan pembangunan jalan tersebut sekaligus untuk mendorong perekonomian daerah yang produktif, berkelanjutan dan berkeadilan. 

Oleh karena itu, Dinas PU BIMA PR Kabupaten Bojonegoro mempunyai peta prioritas untuk pembangunan jalan dan jembatan. Tujuan utama adalah konektivitas wilayah yang menjadi program prioritas dari Bupati Setyo Wahono. 

Danang Khurniawan menjelaskan tahun 2025 ini Dinas PU BIMA PR mempunyai rencana rekonstruksi jalan berupa rigid beton sepanjang 36,60 km di 27 ruas jalan. Total anggaran mencapai Rp 183,290 miliar. 

“Selain itu, juga ada rencana rehabilitasi jalan berupa overlay aspal sepanjang 59,00 km dengan total anggaran sebesar Rp 56,689 miliar,” terangnya dilansir dari Pemkab Bojonegoro, Sabtu (26/4/2025).

Untuk Pembangunan jalan desa, lanjut dia, Pemerintah Kabupaten Bojonegoro turut serta dalam pelaksanaan kegiatannya melalui program BKKD (Bantuan Keuangan Khusus Desa). Hal tersebut dalam rangka untuk memastikan konektifitas antar wilayah semakin cepat terwujud. 

Sinergi antara masyarakat, pemerintah desa dan pemerintah kabupaten menjadi penting dalam cepat tanggap menangani realisasi pembangunan daerah guna mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bojonegoro. (*)

Editor : Lutfiyu Handi

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.