23 April 2025

Get In Touch

Pulihkan Ekonomi Akibat Pandemi, Gubernur Khofifah Kucurkan Bantuan di Sumenep

Pulihkan Ekonomi Akibat Pandemi, Gubernur Khofifah Kucurkan Bantuan di Sumenep

Sumenep – GubernurJawa Timur, Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan keuangan dariPemerintah Provinsi Jawa Timur di Kabupaten Sumenep. Bantuan yang disebutsebagai salah satu upaya untuk membangkitkan ekonomi akibat pandemic Covid-19ini bernilai miliaran rupiah.

Bantuan tersebut diantaranya bantuan keuangan khusus (BKK)Jatim Puspa sebesar Rp 1.744.125 untuk delapan desa di dua kecamatan diSumenep, bantuan BKK Bumdes senilai Rp 150 juta untuk tiga Bumdes di duakecamatan, bantuan BLT-DD yang diserahkan secara simbolis kepada 6 KPM, serta bantuankepada penerima subsidi upah yang diserahkan secara simbolis kepada 5 orang.

Kemudian juga ada penyerahan program BPJS Ketenagakerjaan yangdiberikan secara simbolis pada 3 penerima manfaat. Dan juga ada penyerahan sertifikathak milik atas tanah sebanyak 1.370 sertifikat yang diserahkan secara simboliskepada 10 penerima.

Tak hanya itu, upaya pemulihan ekonomi juga dilakukan denganpenyerahan Dana bergulir (Dagulir) dari Bank Jatim sebesar Rp 325 juta kepada 5orang penerima. Para penerima ini adalah 3 orang kategori penerima kredit danabergulir dan 2 orang dengan kategori penerima kredit dana pemulihan ekonominasional.

Terakhir, Khofifah menyerahkan dana bergulir UMKM senilai Rp450 juta kepada 5 orang penerima. Di antaranya, 3 orang kategori penerimadebitur kredit PKPJ dan 2 orang dengan kategori penerima debitur kreditchaneling.

“Berbagai program yang diluncurkan melalui program bantuanuntuk subsidi upah atau gaji, maka dari BPJS Ketenagakerjaan menyampaikanprogram ini tidak hanya untuk bantuan atau gaji tetapi juga untuk jaminan haritua. Ketika ada kasus di mana anggota BPJS ketenagakerjaan yang meninggal, makakita menyampaikan,” katanya di Pendopo Agung Keraton Sumenep, Selasa(29/9/2020).

Untuk percepatan ekonomi bisa bersumber dari APBD Kabupaten yangdikomunikasikan untuk tambahan dari APBD Provinsi. Khofifah menandaskan memang harusada sinergitas di antara APBN, APBD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota.

"Kami harapkan, bantuan bisa dipergunakan dengansemestinya, apalagi di masa pandemi ini," kata dia,

Selain memberikan bermacam bantuan kepada Pemkab Sumenep,Gubernur Khofifah juga mengajak pemerintah setempat untuk menyensus pendudukdengan benar, apalagi bagi masyarakat yang masih belum mendapatkan sertifikattanah.

Sementara itu, Bupati Sumenep Abuya Busyro Karim mengucapkanbanyak terimakasih atas pemberian bantuan dari Pemprov Jatim tersebut. "Dalamrangkaian kunjungan Ibu Gubernur ini, tentu untuk kesekian kalinya telahmembantu Sumenep. Kami sampaikan bahwa percepatan penangan Covid-19 di Sumenepterus dilakukan," terang bupati.

Pihaknya mengaku telah optimal dalam melakukan berbagaimacam pencegahan penyebaran Covid-19. "Kecamatan Saronggi satu minggu inisudah kami lokcdown. Semua bergerak cepat untuk mencegah penyebaran virusCorona ini," katanya. (ufi)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.