23 April 2025

Get In Touch

Hadapi La Nina, Legislator Palangka Raya Minta Pembangunan Drainase Dipercepat

Hadapi La Nina, Legislator Palangka Raya Minta Pembangunan Drainase Dipercepat

Palangka Raya – Fenomena La Nina di Samudera Fasifik sejak awalBulan Oktober 2020 disertai anomali iklim di samudera India yakni indeks dipolemode negatif berdampak pada peningkatan curah hujan. Sehingga musim hujan diKalteng diperkirakan intesitasnya akan tinggi hingga awal 2021.

Melihat kondisi itu, legislator Palangka Raya, KalimantanTengah Susi Idawati mendorong pemerintah kota setempat segera merampungkanproyek pembangunan drainase dan jalan di sejumlah titik, karena sudah memasukimusim hujan.

Sesuai prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika(BMKG) tahun ini, musim hujan terjadi pada akhir tahun dan dimulaiSeptember-November."Ada baiknya sebelum puncak musim penghujan, proyekpembangunan drainase dan jalan sudah rampung," jelasnya.

Wakil Ketua I Komisi B Bidang Perekonomian dan PembangunanDPRD Palangka Raya itu menjelaskan, kekhawatiran terlambatnya penyelesaianpengerjaan pembangunan saat memasuki musim hujan tentu ada.

Kondisi cuaca di Palangka Raya yang cenderung turun hujansetiap hari, akan menghambat para pekerja menyelesaikan pembangunan. Terlebihbeberapa waktu lagi tahun anggaran 2020 akan berakhir.

"Kami berharap tidak ada pembangunan yang tertunda atautidak rampung pada tahun ini, sebab sedikit banyaknya akan berpengaruh kepadapengerjaan pembangunan pada tahun anggaran mendatang," ucapnya sembarimengingatkan.

Ditambahkan Politisi Nasdem Palangka Raya, agar masyarakatturut waspada saat melintasi kawasan jalan yang dalam tahap pembangunan.Materialberukuran besar serta alat berat yang terparkir pada sisi jalan, tentu akansedikit menyulitkan para pengendara. Maka dari itu, ia mengingatkan masyarakatberhati-hati pada saat beraktivitas.

"Kondisi itu juga yang mendorong kita, agarpenyelesaian proyek pembangunan ini bisa segera dilakukan. Selain membuat aruslalu lintas menjadi macet, juga cukup rawan terjadinya kecelakaan bilamasyarakat tidak waspada," ungkapnya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, pengerjaan proyek baik itupembangunan drainase dan jalan yang ada di dalam Kota Palangka Raya terusdigenjot oleh para kontraktor yang memiliki tanggung jawab proyek tersebut.Sepertipembangunan drainase di jalan Temanggung Tilung dan Jalan Rajawali Km 5 sampai6 terus digenjot, agar segera rampung sebelum berakhir tanggal kontrakpengerjaannya.(ant)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.