22 April 2025

Get In Touch

Kasus Kesembuhan Pasien Covid-19 di Gresik Lebih Tinggi

Kasus Kesembuhan Pasien Covid-19 di Gresik Lebih Tinggi

GRESIK (Lenteratoday) - Kasus kesembuhan pasien Covid-19 di Kabupaten Gresik, Jawa Timur beberapa waktu terakhir lebih tinggi dibandingkan kasus penambahan positif tiap harinya. Ini menjadikan kasus konfirm positif terus menurun.

Berdasarkan data Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gresik, Sabtu (31/10) konfirm selesai atau sembuh sebanyak 10 kasus sedangkan konfirm positif 8 kasus, Jumat (30/10) ada 12 sembuh dan 10 positif, Kamis (29/10) ditemukan 8 pasien sembuh dan 7 konfirm positif. Kondisi ini terjadi mulai 15 Oktober 2020.

"Alhamdulillah mulai hari ini Selasa (27/10) Kabupaten Gresik memasuki zona kuning perkembangan Covid19. Perjalanan panjang melawan Covid-19 dimulai pertengahan bulan Februari memberikan hasil positif," ujar Bupati Gresik Sambari Halim Radianto baru-baru ini.

Menurutnya, capaian zona kuning ini tidak mungkin bisa diraih sendiri tanpa bantuan dari pihak lain, karena itu Sambaru sampaikan ucapan terima kasih kepada stakeholder.

"Kami mengingatkan bahwa capaian zona kuning ini tidak berarti kita berhenti tapi sebaliknya kita harus meningkatkan kewaspadaan terhadap perilaku kesehatan masyarakat. Kami tidak ingin seperti daerah lain yang sudah posisi zona kuning tapi kembali ke orange bahkan menjadi merah lagi," tandasnya. (sep)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.