23 April 2025

Get In Touch

Longsor, Hambat Jalur Utama Malang-Kediri

Petugas BPDB Kota Batu sedang membersihkan material tanah longsor di Jalan Brigjen Moh. Manan Kota Batu. (Foto: Dok. BPDB Kota Batu)
Petugas BPDB Kota Batu sedang membersihkan material tanah longsor di Jalan Brigjen Moh. Manan Kota Batu. (Foto: Dok. BPDB Kota Batu)

BATU (Lenteratoday) - Tanah longsor dan pohon tumbang di Jalan Brigjen Moh. Manan atau yang terkenal dengan Jalur Payung III membuat jalur utama Malang–Kediri menjadi terhambat. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.30 WIB, Senin (18/1/2021) dini hari.

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Batu, Achmad Choirur Rochiim mengatakan hujan deras yang melanda Kota Batu pada hari Minggu, (17/1/2021) mengakibatkan tebing jenuh dan terjadi longsor dengan Panjang 5 meter, lebar 3 meter dan Tinggi 7 meter.

"Pohon dan rumpun bambu di tebing ikut terbawa longsor. Material longsor berupa tanah bercampur batu menutup sebagian jalan,” ungkapnya, Senin (18/1/2021).

Saat ini kata lanjut Achmad, petugas BPBD Kota Batu langsung melakukan pembersihan. Selama membersihkan material longsor, jalur penghubung Malang - Kediri itu tutup sementara.

“Segera kami selesaikan sehingga jalur Batu-Pujon bisa diakses kembali secara normal,” pungkasnya. (Sur)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.