
MALANG (Lenteratoday) - Bupati Malang, Muhammad Sanusi, menghadiri Pagelaran Wayang Kebangsaan yang diselenggarakan PCNU Kabupaten Malang dalam rangka Haul Muassis Nahdlatul Ulama dan Harlah NU ke-95 di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Sabtu (30/1/2021).
Dalam sambutanya, bupati incumben tersebut berharap peringatan Harlah NU ke-95 ini tidak saja dijadikan sebagai kegiatan seremonial semata. Tetapi, lanjutnya, dapat dijadikan sebagai refleksi dan muhasabah atas kinerja yang telah dilakukan.
"Semoga Peringatan Harlah NU ke-95 ini mampu menjadi sarana dalam merawat dan melestarikan tradisi-tradisi amaliyah ahlusunnah Waljama’ah di lingkungan warga NU, mampu memupuk sekaligus menggiatkan syiar ukhuwah Islamiyah, dan memupuk kecintaan kita kepada Allah SWT dan Rasullullah," harapnya.
Ia menambahkan, melalui momentum ini bupati juga ingin menggugah semangat peran para kyai, santri dan kader-kader NU yang menjadi penyejuk dan dapat merangkul segenap komponen bangsa.
"Selain menjadi kaum intelektual yang siap menebar optimisme dan semangat memajukan Islam," harapnya. (Sur)