20 April 2025

Get In Touch

Dewan Desak Satpol PP Tutup Kawasan Wisata Cimory

Dewan Desak Satpol PP Tutup Kawasan Wisata Cimory

Pasuruan - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan mendesak petugas Satpol PP menindak tegas manajemen Cimory Dairy Land di Kecamatan Prigen Kabupaten Pasuruan. Ambrolnya konstuksi dinding penahan tanah sepanjang 50 meter ini menjadi salah satu alasan untuk menutup yang belum melengkapi dokumen perizinan.

“Ambrolnya kontruksi ini menjadi bukti bahwa perencanaan proyek tidak sesuai dengan kondisi tanah di pegunungan. Satpol PP harus bertindak tegas menutup untuk sementara waktu,” kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, Andri Wahyudi.

Menurut Andri, penutupan ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan yang berkunjung ke Cimory. Selain itu, juga memberikan kesempatan kepada manajemen Cimory melakukan penyesuaian perizinan IMB dan melengkapi dokumen Analisa Dampak Lingkungan dan Lalu Lintas (Amdal Lalin).

“Tindakan tegas ini untuk menyakinkan masyarakat bahwa Pemkab Pasuruan tidak memberikan perlakuan khusus kepada Cimory yang melakukan pelanggaran perizinan,” tandasnya.

Polres Pasuruan juga telah bergerak cepat menyelidiki ambrolnya konstruksi dinding penahan tanah areal parkir di Cimory. Penyelidikan ini akan melibatkan ahli konstruksi untuk mengetahui ambrolnya konstruksi sepanjang 50 meter di lereng tebing.

Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan meninjau langsung lokasi kejadian pada Rabu malam. Pihaknya ingin memastikan bahwa bencana tersebut tidak menimbulkan korban luka maupun korban jiwa.

“Tidak ada korban luka dan korban jiwa,” kata Kapolres AKBP Rofiq Ripto Himawan. (oen)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.