
JEMBER (Lenteratoday)- Perbaikan jalan rusak di Jember yang mencapai 800 Km lebih, rencananya dilakukan secara bertahap atau tahun jamak (multi years). Pasalnya Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jember 2021 tidak mungkin dialokasikan sepenuhnya untuk infrastruktur saja.
Bupati Jember Hendy Siswanto mengatakan, sebenarnya anggaran APBD 2021 cukup untuk perbaikan jalan di seluruh wilayah Jember. Namun nampaknya tidak memungkinkan karena sektor lain juga membutuhkan.
Selanjutnya, Bupati Hendy meminta kepada DPRD Jember untuk melaksanakan skema penganggaran secara multi years. Dengan banyaknya jalan yang rusak berat, maka perbaikan bisa dikerjakan secara total dan berkelanjutan.
Wakil Ketua DPRD Jember, Ahmad Halim menyampaikan, pihaknya telah mengajukan skema multi years untuk pengerjaan infrastruktur jalan di Jember dengan total kerusakan mencapai 800 km.
"Perkiraan kita pengerjaan jalan rusak akan selesai pada April 2022. Kita juga menyarankan untuk mencari pilihan pendanaan lain untuk membantu penyelesaian jalan berlubang, mulai dari anggaran bantuan APBD Pemprov Jawa Timur ataupun APBN," terang Halim. (mok)