Gelar Operasi Keselamatan Semeru 2021, Satlantas Polresta Mojokerto Juga Berbagi Takjil

MOJOKERTO (Lenteratoday) - Rangkaian dari kegiatan Operasi Keselamatan Semeru 2021 di hari kedua bulan Ramadan ini, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Mojokerto Kota berbagi takjil untuk berbuka puasa dan mensosialisasikan keselamatan berlalu lintas kepada para pengendara. Selain itu, mereka juga menyempatkan untuk berkunjung ke Yayasan Panti Asuhan Anak Yatim Muhammadiyah di Lingkungan Kelurahan Meri, Kota Mojokerto, Jawa-Timur, Rabu (14/4/2021).
Kasatlantas Polres Mojokerto Kota, AKP. Fitria Wijayanti, SiK, mengatakan, jelang berbuka puasa, pihaknya bersama anggota Satlantas berbagi takjil dan memberikan imbauan kepada para pengguna jalan tentang protokol kesehatan serta memberikan sosialisasi tentang Operasi Keselamatan Semeru 2021. "Kita juga hadir untuk berbagai takjil kepada adik-adik Yayasan Panti Asuhan Anak Yatim Muhammadiyah dan sekaligus untuk memberikan edukasi tentang keselamatan saat berkendara di jalan raya," tuturnya.
"Bagi yang sudah dewasa, kita himbau untuk segera memiliki Surat Ijin Mengemudi (SIM). Kegiatan seperti ini bakal kita gelar rutin saat jelang berbuka puasa. Kita juga masih fokus pada upaya pencegahan penyebaran Covid-19," tegas Fitria. (Joe)