20 April 2025

Get In Touch

Kamera E-TLE Surabaya Berteknologi Canggih

Kamera E-TLE Surabaya Berteknologi Canggih

Surabaya - Mulai hari ini, sistem Electronic Traffic Law Enforcement (E-TLE) atau e-Tilang resmi diberlakukan di Surabaya. Kamera pengintai e-tilang Surabaya disebut dilengkapi dengan teknologi super canggih.

Walikota Surabaya Tri Rismaharini membeberkan beberapa keunggulan kamera tersebut. Salah satu yang ia sebut yakni kecepatan kamera dalam menangkap objek kendaraan yang berjalan hingga 400 kilometer per jam.

Risma menegaskan setiap sisi Surabaya terpantau kamera CCTV selama 24 jam. Di jalan-jalan, setiap 15 meter ada kamera yang mengawasi gerak-gerik seluruh penghuni kota. "Untuk kamera pengawas lalu lintas memiliki kecepatan 400 kilometer per jam, sedangkan kamera keamanan berkecepatan 80 kilometer per jam," ungkap Risma saat sambutan di Gedung Mahameru Mapolda Jatim, Kamis (16/1/2020).

Wali Kota dua periode ini menambahkan keunggulan lain dari kamera tersebut bisa mendeteksi wajah dan gerak-gerik pengemudinya. "Dan terhubung dengan data kependudukan seluruh Indonesia," pungkas Risma. (Sur)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.