22 April 2025

Get In Touch

Ini Upaya Pemkab Ngawi Cegah Tindak Kekerasan Perempuan dan Anak

dr. Nugrahaningrum, Kepala DP3AKB .
dr. Nugrahaningrum, Kepala DP3AKB .

NGAWI (Lenteratoday) - Tahun 2021, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Kabupaten Ngawi tercatat sudah menangani 4 kasus kekerasan perempuan dan anak dengan 5 korban. Sebanyak 4 korban diantaranya adalah anak-anak

dr. Nugrahaningrum, Kepala DP3AKB setempat mengatakan, untuk penyelesaiannya secara khusus telah berkoordinasi dengan 2 psikolog, untuk tugas pendampingan kasus sebagai korban sekaligus mendesain untuk pencegahan kasus serupa.
“Upaya pencegahan terhadap adanya kekerasan perempuan dan anak, melalui program edukasi,” kata dia.

Salah satunya, melakukan kerjasama dengan Disparpora melalui kegiatan gebyar prestasi anak Ngawi yang dikemas bersamaan Hari Anak Nasional. Hal ini sebagai wujud mengapresiasi prestasi anak baik di bidang akademik dan non akademik.

“Tujuannya, agar anak betul-betul merasa mempunyai hak ikut serta berperan dalam pembangunan Ngawi,” jelasnya lagi.

Sementara upaya pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak, pihaknya telah memasukkan materi anti kekerasan di dalam kurikulum pendidikan. “Dengan edukasi dengan format video yang dititipkan kepada BK di sekolah untuk diputar di hadapan siswa,” pungkasnya. (ist)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.