
JEMBER (Lenteratoday)- Relawan PMI Kabupaten Jember melakukan penyemprotan desinfektan di empat lokasi di sekitar Pondok Pesantren Bambu Kuning Tanggul. Penyemprotan dilakukan permintaan Kepala Desa Tanggul Kulon setelah pelaksanaan Haul Habib Sholeh Tanggul, Senin (24/5/2021).
“Hari ini kami tim relawan pencegahan Covid-19 PMI Kabupaten Jember melakukan penyemprotan di kompleks makam Habib Sholeh dan sekitarnya, yang sebelumnya dilakukan acara haul Habib Sholeh dengan dihadiri ribuan orang," kata Rupiyanto Kepala Markas PMI Kabupaten Jember.
Dia menambahkan, selain di Masjid Riyadus Sholihin (lingkungan makam Habib Sholeh) penyemprotan juga di lakukan di Pondok Pesantren Bambu Kuning, SMPN 4 dan SD Muhammadiyah 01 Tanggul.
Menurut dia, penyemprotan saat ini PMI menyiapkan lima personil dan 1000 cairan desinfektan. “Penyemprotan desinfektan ini untuk mempersempit penyebaran covid-19, karena itu, tim, relawan PMI Kabupaten Jember terus bergerak,” paparnya.
Pihaknya berharap meski sudah disterilkan lokasi, warga setempat tetap disiplin melakukan protokol kesehatan dengan 5M yakni memakai masker, menghindari kerumunan, mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan menjaga jarak.
Sementara Kepala Dusun Krajan Desa Tanggul Kulon, Subhan MRI yang mewakili Kepala Desa Tanggul Kulon mengatakan pihaknya mengapresiasi atas sinergisitas PMI Jember yang responsif terhadap pencegahan pemutusan rantai Virus Covid-19 di lingkungan desanya.
“Terima kasih kepada seluruh Relawan PMI Jember yang telah bersinergi dengan Pemdes Tanggul Kulon dalam mencegah virus covid-19 di desa kami, kami juga berharap kepada seluruh warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan dari pemerintah.
Tidak hanya itu, ayo budayakan hidup bersih guna mencegah keluarga kita dan lingkungan dari virus corona,” tutur Subhan Kepala Dusun Krajan Desa Tanggul Kulon. (mok)