22 April 2025

Get In Touch

Wali Kota Madiun Minta Pedagang Jaga Kualitas dan Harga Makanan

Wali kota Madiun, Maidi.
Wali kota Madiun, Maidi.

MADIUN (Lenteratoday) - Wali kota Madiun, Maidi minta para pedagang di Kota Madiun menjaga kualitas kebersihan makanan, minuman, dan harga. Hal itu untuk memastikan masyarakat tetap dapat menjadi pelanggan loyal.

Wali kota Maidi memaparkan bahwa saat ini di Kota Madiun sedang gencar menyempurnakan lapak UMKM. Melalui lapak-lapak tersebut diharapkan dapat menggerakkan ekonomi di Kota Madiun. Namun hal itu membutuhkan dukungan dari pihak pedagang untuk tetap memaksimalkan pelayanan yang ada.

"Kudu enak, resik tur ojo larang-larang. Nek pelanggan nyaman, ngko nggowo pelanggan anyar. Tapi nek sekali ngecewakan, yo malah ruwet. (Harus enak, bersih dan jangan mahal. Kalau pelanggan nyaman, akan datang pelanggan baru. Tapi sekali mengecewakan, akan susah)," jelas Maidi seusai sambutan Pembukaan evaluasi dan tinjauan lapangan implementasi smart city di GCIO, Rabu (09/06/2021).

Menurutnya, saat ini pekerjaan menjadi pedagang bukan hanya mengejar pelanggan, namun juga mengarahkan pelanggan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. "Jaga jarak kudu kuwi, wajib (Jaga jarak harus itu, wajib). Soalnya pas makan kan gak pakai masker," imbuhnya.

Maidi mengatakan bahwa Kota Madiun nantinya akan dikunjungi oleh banyak wisatawan. Sehingga membutuhkan pedagang yang mau melayani dari hati untuk mendukung nama Kota Madiun.

"Lapak UMKM terus dibangun. Tahun 2022 targetnya ada 1000 lapak baru. Mulai tahun ini dicicil 30 lapak per kelurahan," ujarnya.

Sebelumnya, Wali kota Madiun telah meresmikan lapak UMKM di Taman Lalu Lintas Bantaran Kali Madiun pada Selasa (08/06/2021) malam. Bertambahnya lapak tersebut diharapkan dapat menambah destinasi wisata di Kota Madiun. (Ger)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.