
MALANG(Lenteratoday) - Malang Raya masuki zona oranye. Untuk diketahui, jumlah penyebaran Covid19 dengan angka kumulatif sebanyak 11.770 se-Malang Raya.
Rincian data tersebut meliputi Kota Malang, sebesar 6.798 positif covid19, angka sembuh sebesar 6.121, 39 orang tengah dirawat, dan 638 orang meninggal dunia.
Sementara itu di Kabupaten Malang dengan jumlah positif covid19 sebanyak 3.448. Dengan rincian 3.202 orang sembuh, 21 orang dirawat, dan 225 korban meninggal dunia.
Sedangkan di Kota Batu, terdapat 1.524 orang positif covid19, 1.370 orang dinyatakan sembuh, 15 orang tengah dirawat, dan 139 orang dinyatakan meninggal akibat covid19.
Zona Oranye ini merupakan kota yang berdekatan dengan kota/kabupaten wilayah yang berzona merah. Dalam artian kewaspadaan masyarakat di zona oranye agar tetap ditingkatkan. Penerapan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan.
dr. Husnul Muarif, juru bicara Satgas Covid Kota Malang, menjelaskan, saat ini cara yang paling efektif untuk mencegah penyebaran tak lain adalah membatasi diri beraktifitas di luar ruangan, dan menerapkan protokol kesehatan secara tertib.
"Cara paling efektif hari ini memang menjaga jarak aman, menerapkan protokol kesehatan, dan tidak melakukan kegiatan di luar ruangan," ujarnya. (ree)