22 April 2025

Get In Touch

Warga Lamongan Disarankan Salat Id di Rumah

Bupati Yuhronur bersama Wakil Bupati Abdul Rouf saat menyerahkan hewan qurban.
Bupati Yuhronur bersama Wakil Bupati Abdul Rouf saat menyerahkan hewan qurban.

LAMONGAN (Lenteratoday) - Seiring melonjaknya kasus aktif Covid-19, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi mengimbau pelaksanaan ibadah Salat Idul Adha dilakukan di rumah.

Jika sebelumnya warga ramai melantunkan takbir jelang Salat Id di lapangan ataupun masjid. Kini, seluruh kegiatan warga itu terpaksa harus ditiadakan.

Imbauan tersebut disampaikan pria yang akrap disapa Yes itu kala membagikan hewan kurban atas nama Pemkab Lamongan ke beberapa masjid di Lamongan pada Senin (19/7/2021) sore.

"Jadi pelaksanaan Salat Idul Adha di lapangan maupun masjid resmi ditiadakan, masyarakat bisa tetap melaksanakan Salat Id di rumah masing-masing," imbau Yes.

Sembari mengutip instruksi yang disampaikan Wakil Presiden RI Kh. Ma'ruf Amin, menurut Yes jika pelaksanaan Salat Id yang menimbulkan kerumunan dapat melahirkan kemudharatan.

"Sholat Idul Adha itu sifatnya sunnah sedangkan menyelamatkan masyarakat dari bencana (Covid-19) adalah wajib sehingga itu lebih diutamakan," tutur Bupati Yes.

Tak hanya Salat Id, kegiatan penyembelihan di Kabupaten Lamongan juga terpaksa harus dengan aturan yang ketat.

Pada kesempatan yang berbeda, Kasi Bimbingan Islam Kemenag Lamongan, Khoirul Anam menyebut jika aktivitas penyembelihan sudah diatur dan tetap harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

"Panitia penyembelihan harus di batasi, tidak boleh ada anak-anak dan seluruh panitia harus memakai alat khusus dan tidak boleh bergantian," jelasnya. (dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.