
LAMONGAN (Lenteratoday) - Momen Idul Adha di manfaatkan para dermawan untuk saling ulurkan tangan, tak terlepas jajaran Forkopimcam Deket Lamongan. Dengan datang langsung meninjau warga yang isoman mereka membagikan beragam paket bantuan.
Namun, tidak hanya kepada warga yang menjalani isolasi mandiri, warga terdampak Covid-19 maupun PPKM Darurat juga berkesempatan menerima paket bansos.
Menurut Danramil 0813/02 Deket Kapten Arh Suherman, keadaan warga kala berhadapan dengan pandemi apalagi beberapa hari terakhir menunjukan grafik menanjak membuat pemerintah kabupaten maupun Q saling bahu-membahu melakukan aksi sosial.
“Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dimasa pandemi, beberapa paket Sembako kami bagikan kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19, yaitu warga yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing,” ucapnya lewat siaran tertulis yang di terima Lenteratoday.com, Selasa (20/7/2021)
Dari kegiatan ini kemudian, kata Suherman, warga penerima bantuan bisa merasakan manfaat dari kegiatan yang digelar bersama Polisi dan Pemerintah setempat itu. Pada kesempatan itu juga, ia berharap agar perekonomian masyarakat bisa kembali pulih.
“Semoga dengan Bansos ini bisa sedikit membantu meringankan beban warga masyarakat kurang mampu di tengah pandemi Covid-19,” harapnya. (dit)