24 April 2025

Get In Touch

Upin & Ipin Bereaksi Menjawab Pernyataan Ketua KPI Sebutkan Tayangan Propaganda

Ketua KPI Agung Suprio.
Ketua KPI Agung Suprio.

JAKARTA (Lenteratoday) - Tayangan Upin & Ipin disebut Ketua KPI Agung Suprio mengandung pesan propaganda. Pernyataan ini ditanggapi managemen film Upin & Ipin melalui akun resminya.

"It is undeniable that 'Upin and Ipin' is very popular among children in Malaysia and a few countries in the region. However, at the end of the day, it is a show that carries so many moral values as well as life lessons," demikian potongan pernyataan di akun Facebook @upinipinofficial, Senin (13/9/2021). Pernyataan @upinipinofficial merespons link berita media internasional soal pernyataan Ketua KPI.

Upin-Ipin menegaskan banyak nilai moral di cerita-cerita keseharian kedua karakter kocak itu. Mereka menegaskan tak ada upaya propaganda. "It is not really propaganda. It is just a great show with great intentions," demikian pernyataan lanjutannya.

Pernyataan Ketua KPI Agung Suprio yang jadi sorotan awalnya disampaikan di tayangan podcast Deddy Corbuzier. Lalu pernyataan itu dipertegas lagi saat diwawancara dengan penegasan bahwa yang dimaksud adalah propaganda positif.

"Upin-Ipin itu bisa dikatakan propaganda, propaganda yang positif. Upin-Ipin itu bisa mengenalkan Malaysia atau citra Malaysia kepada dunia luar yang multikultural, sopan, ramah dan religius," kata Agung Suprio kepada media elektronik.(ist)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.