07 April 2025

Get In Touch

Meski Masuk Level 1, Sektor Wisata dan Perhotelan di Lamongan Masih Minim Pengunjung

Suasana di Hotel TKBR Lamongan.
Suasana di Hotel TKBR Lamongan.

LAMONGAN (Lenteratoday) - Seiring dengan assesmen PPKM Level 1 yang disandang Kabupaten Lamongan, ternyata kebijakan pelonggaran aturan serasa belum berdampak pada industri perhotelan dan wisata.

Meski pada Sabtu (11/9/2021) lalu pemerintah daerah setempat resmi membuka objek wisata andalannya yaitu Mazoola dan WBL. Namun, wisatawan belum juga tertarik untuk singgah di Lamongan lebih lama.

Sales dan Marketing Manager Hotel Tanjung Kodok Beach Resort (TKBR) Lamongan, A.R Hakim membenarkan jika hingga pelonggaran dilakukan belum ada satupun wisatawan yang menginap di tempatnya.

"Setelah diberi kelonggaran, tidak terlalu berdampak signifikan, tentu besar harapan kami agar keadaan kembali normal," ujarnya saat di hubungi lewat aplikasi layanan pesan, Selasa (14/9/2021).

Ia kemudian meminta agar pemerintah daerah setempat bisa memasifkan komunikasi mengenai jaminan kesehatan kepada khalayak umum agar sektor pariwisata bisa kembali pulih.

"Bahkan kalau saya lihat di WBL dan di Mazzola sendiri keliatannya masih sangat sepi, saya berharap agar kondisi ini harus segera disikapi," lanjutnya.

Saat ini pihak TKBR juga gencar melakukan pendekatan persuasif kepada pasar, dikatakan Hakim, alangkah baiknya jika upaya itu juga dibantu oleh pihak yang berwenang.

"Saat ini kita proaktif melakukan pendekatan kepada calon pelanggan, kita terangkan jikalau Lamongan sudah aman, Jadi tidak perlu was-was," ungkapnya. (dit)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.