
LAMONGAN (Lenteratoday) -Lamongan menjadi daerah sasaran Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto untuk memaksimalkan kegiatan vaksinasi warga lanjut usia (lansia).
Sehubungan dengan hal tersebut, Kodim 0812 mengambil inisiatif dengan jemput bola menghampiri para lansia dan mendahulukan warga di daerah terpencil.
"Insyaallah mulai rutin dilakukan, kemarin di Desa Plosowahyu Kecamatan Lamongan Kota telah melakukan vaksinasi dengan sasaran 35 lansia, 13 warga dan 2 pelajar," ungkap Kapten Cku Yanto, Danramil 0812/01 Lamongan, Sabtu (25/9/2021).
Untuk menjangkau lokasi, Kodim 0812 Lamongan mengerahkan 1 unit mobil ambulan dan beberapa anggota pengawal, screaning, dan nakes.
"Sehari sebelumnya kami juga lakukan vaksinasi kepada lansia di Desa Sumberejo. Semua berjalan lancar, berkat dukungan seluruh elemen dari pemerintahan maupun Polri," ujar dia.
Yanto berharap, jika dorongan yang diberikan oleh Pangdam V/Brawijaya bisa makin meluas di Kabupaten Lamongan.
"Mengingat kondisi mereka yang rentan kita menghampiri satu persatu rumah mereka, akses jalan yang sulit kadang mengharuskan kami berjalan kaki," ucapnya.
Sementara itu, menurut kabar yang berkembang. Skema percepatan vaksinasi kepada lansia di Lamongan sedang dibuat. Yanto berharap, kegiatan vaksinasi lansia bisa digelar dengan gelombang yang besar.
"Beliau-beliau ini kan temasuk rentan jadi setidaknya harus cepat dilakukan, pengalaman saya mereka sangat antusias," tuturnya (adit).