18 April 2025

Get In Touch

Komisi B DPRD Palangka Raya Ajak Masyarakat Dukung Atlet Kalteng Berjuang di PON XX 2021 Papua

Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Khemal Nasery. Foto : Novita Masniari.
Anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Khemal Nasery. Foto : Novita Masniari.

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Berbagai cabang olah raga akan dipertandingkan pada PON XX, yang diselenggarakan di Papua, mulai tanggal 2 Oktober sampai 15 Oktober 2021.  Seluruh masyarakat diajak untuk mendukung para atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua.

Terkait penyelenggaraan PON XX tersebut, anggota Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Khemal Nasery mengajak masyarakat Kota Palangka Raya untuk memberikan dukungan dan semangat bagi para atlet yang berjuang membawa nama daerah.

"Kita harus ikut memberikan dukungan pada kontingen Provinsi Kalteng agar mereka semangat dalam berjuang dan bersaing dalam usaha untuk meraih medali," papar Khemal.

Khemal menyampaikan jika memberikan dukungan tidak selalu harus berbentuk materi. Tapi dukungan bisa diberikan dalam bentuk doa dari masyarakat atau menyaksikan perjuangan para atlet lewat layar kaca, maupun secara streaming melalui perangkat komunikasi elektronik.

"Para atlet bertanding dengan membawa nama daerah, karena itu dukungan yang kita berikan akan menjadi penyemangat bagi mereka dalam berjuang," ungkap Khemal.

Selain itu Khemal menambahkan jika para atlet sudah melalui proses latihan yang keras dan panjang. Jadi sudah merupakan kewajiban kita selaku masyarakat untuk mendukung jerih payah dan usaha yang dilakukan para atlet yang mewakili daerah Kalteng. Tentunya harapan kita para atlet bisa bersaing secara sehat dan memberikan kemampuan mereka secara total.

"Kita doakan agar para atlet dapat berjuang secara maksimal, bisa membawa pulang medali dan mengharumkan nama Kalteng," pungkasnya.

Reporter : (adv/*)

Editor : M. Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.