
SURABAYA (Lenteratoday) - Wakil Ketua Komisi D DPRD Surabaya Ajeng Wirawati menyoroti hasil rotasi pejabat oleh Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi pada, Jum’at lalu (1/10/2021). Pasalnya terdapat kekosongan pada jabatan Dinas Sosial.
Untuk itu, Ajeng meminta agar kekosongan jabatan pada Dinas Sosial harus segera diisi. Mengingat di tengah kondisi pandemi Covid-19, Dinas Sosial memiliki peran yang vital.
“Jangan sampai mempengaruhi kinerja Dinsos, karena kekosongan pimpinannya. Sosial ialah pelayanan dasar dan wajib. Jadi segera dilantik siapa pengantinya,” tegas Ajeng, Minggu (3/10/2021).
Sebelumnya, Eri menempatkan Moh Suharto Wardoyo, yang sebelumnya Kadinsos beralih ke Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) yang ditinggalkan oleh Eko Agus Supiadi Sapoetro, yang pensiun. Sehingga posisi Kadinsos otomatis kosong.
“Walikota harus segera menentukan the right man on the right job, karena pandemi belum usai. Masih banyak yang harus dibenahi untuk memperkuat kesejahteraan masyarakat. Di saat prokes masih terus didisiplinkan, maka ekonomi pasti ada yang terpengaruh,” terangnya.
Tidak hanya itu, legislator dari Fraksi Gerindra ini juga mengingatkan ada banyak program penting lain yang diemban oleh Dinsos. Termasuk bansos, dan mengentaskan masalah kemiskinan.
“Data banyak bersumber dari Dinsos, terlebih lagi masalah kemiskinan dari MBR dan warga terdampak. Saya harap pendataan juga tidak terbengkalai, harus terupdate karena data tepat sasaran adalah prioritas dalam misi pengentasan kemiskinan,” pungkas Ajeng.
Reporter : Ardini Pramita
Editor : Endang Pergiwati
Keterangan foto:
Wakil Ketua Komisi D DPRD Surabaya, Ajeng Wirawati. Foto : Ardini Pramita