
Madiun - Walikota Madiun Maidi menekankan pentingnya pendidikan karakter sejak usia dini. Hal itu disampaikan saat membuka acara Pembinaan dan Penyuluhan Siswa Generasi Penegak Perda (SIGAP), siswa-siswi SMP negeri dan swasta di Hotel Aston, Kota Madiun, Jumat (21/2/2020).
Usai membuka acara, Maidi mengatakan jika pembangunan tak cukup dengan kondisi fisik yang bagus. Melainkan pendidikan karakter hebat ialah suatu hal yang harus dicapai. "Anak muda harus mempunyai karakter agar kota ini semakin kuat dalam segala aspek," ungkap Maidi.
Oleh karenanya ia berharap siswa-siswi ini mampu menjadi teladan bagi teman-temannya yang lain. Maidi mencontohkan seperti halnya memulai dengan gerakan kecil, seperti tidak membuang sampah sembarangan.

Mulai dari hal-hal yang kecil seperti membuang sampah pada tempatnya. Dari hal kecil ini nantinya akan berdampak besar. Salah satunya, kebersihan
Selain itu Maidi berpesan kepada para siswa untuk selalu berfikir kreatif dan terus menumbuhkan kecintaannya terhadap Kota Madiun.
"Ya mulailah dari hal-hal kecil seperti membuang sampah pada tempatnya. Dari hal kecil ini nantinya akan berdampak besar. Salah satunya, kebersihan," tutup Maidi. (sur)