Didukung Serbuan Vaksinasi Maritim, Wabup Blitar Optimistis Target Herd Immunity Tercapai

BLITAR (Lenteratoday) - Kabupaten Blitar optimistis mampu memcapai target Herd Immunity sebelum akhir tahun ini. Salah satunya karena adanya dukungan penuh dari Serbuan Vaksinasi Maritim bantuan TNI AL Koarmada II sebanyak 30.000 dosis,
Hal ini disampaikan Wakil Bupati Blitar, Rahmat Santoso saat mendampingi Dansatgas Koarmada II, Kolonel Laut (P) Budi Santosa usai meninjau Serbuan Vaksinasi Maritim hari kedua di Alun-alun Kanigoro, Kantor Bupati Blitar, Jumat(15/10/2021) sore.
"Kami dari Pemkab Blitar, mengapresiasi dukungan dan bantuan dari Pangkoarmada II dengan adanya Serbuan Vaksinasi Maritim sebanyak 30.000 dosis ini," ujar Wabup Rahmat.
Dijelaskan Wabup Rahmat Serbuan Vaksinasi Maritim ini disiapkan 30.000 dosis vaksin jenis Sinovac dan Astrazeneca, dosis 1 dan dosis 2 untuk seluruh masyarakat Kabupaten Blitar."Sampai kemarin, warga Kabupaten Blitar yang sudah divaksin mencapai sekitar 58%," jelasnya.
Orang nomor dua di Kabupaten Blitar menandaskan kegiatan untuk percepatan vaksinasi yang dibantu TNI AL ini, sehingga target Herd Immunity dapat segera tercapai di Kabupaten Blitar. "Apalagi setelah vaksinasi warga juga diberikan paket telur, sekaligus untuk membantu peternak ayam yang mengalami anjloknya harga telur dan tingginya harga jagung," katanya.
Apalagi, ditegaskan Wabup Rahmat berdasarkan informasi dari Pemprov Jatim, Asessmen Level Situasi Covid-19 Kemenkes yang dirilis 14 Oktober 2021 sebanyak 34 daerah kabupaten/kota di Jawa Timur sudah masuk Level 1 dan 4 sisanya masuk Level 2. "Capaian ini tertinggi se Jawa-Bali, bahkan se Indonesia," tegas pria yang juga Ketua Umum DPP IPHI ini.
Sementara itu Dansatgas Koarmada II, Budi Santosa menuturkan untuk beberapa daerah di Jatim sudah terlaksana Serbuan Vaksinasi Maritim, terutama di Kabupaten Blitar responnya sangat baik. Untuk vaksinasi di Alun-alun Kanigoro ini, menargetkan 6 ribu orang. Namun pihaknya mengatakan akan menambah apabila diperlukan.
Dengan adanya serbuan vaksinasi ini, Budi berharap Herd Immunity masyarakat dapat tercapai untuk meningkatkan kekebalan imun. "Sehingga di segala sektor termasuk sektor perekonomian Kabupaten Blitar bisa kembali normal," pungkasnya.(*)
Reporter : Arief Sukaputra
Editor : Widyawati