24 April 2025

Get In Touch

Densus 88 Geledah Rumah Warga di Sumenep

Sejumlah barang dibawa petugas Densus 88.
Sejumlah barang dibawa petugas Densus 88.

SUMENEP (LenteraToday) - Densus 88 melakukan penggeledahan sebuah rumah di Desa Kolor, Kecamatan Sumenep, Sumenep, Jawa Timur, Selasa (9/11/2021). Dalam penggeledahan ini, mendapat pengamanan ketat dari Polres Sumenep bersenjata laras panjang lengkap.

Penggeledahan berlangsung sekitar 2 jam. Dari penggeledahan, petugas Densus 88 mengamankan beberapa barang diwadahi kardus, dimana salah satunya terlihat seperti busur panah. Barang bukti tersebut dibawa menggunakan mobil berwarna putih.

Usai penggeledahan, Kasubbag Humas Polres Sumenep AKP Widiarti belum bisa memberikan keterangan saat dikonfirmasi para wartawan. Namun, pihaknya mengaku hanya sebatas membantu dalam hal pengamanan saja.

Berdasarkan olah informasi di lapangan, penggeledahan Densus 88 ini terkait dengan tindakan terorisme. Sementara pemilik rumah sehari-hari beraktivitas sebagai pedagang sembako yang memasok barang ke beberapa toko/warung yang ada di Sumenep.

Reporter : Sahlan Kurniawan

Editor : Endang Pergiwati

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.