Alokasikan Anggaran, Pembangunan Infrastruktur Palangka Raya Bermanfaat Bagi Seluruh Warga

PALANGKA RAYA (Lenteratoday) - Pemerintah Kota (Pemkot) Kota Palangka Raya selama ini diyakini sudah mengalokasikan anggaran dana yang cukup besar untuk melaksanakan pembangunan infrastruktur.
Terkait hal ini, Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie Adriati Lambung, mengungkapkan hal tersebut ditujukan agar apa yang sudah dibangun kelak dapat dimanfaatkan dan digunakan dalam jangka waktu panjang.
"Karena itu diharapkan kepada seluruh kontraktor yang mengerjakan pembangunan proyek infrastruktur, harus benar-benar memperhatikan kualitas dan sesuai spesifikasi yang telah ditentukan," papar Nenie, Selasa (23/11/2021).
Selain merupakan keinginan dari pemerintah setempat, Nenie mengatakan ini juga adalah keinginan masyarakat yaitu infrastruktur yang dikerjakan berkualitas tinggi dan dapat bertahan untuk waktu yang lama.
Selain itu ia meminta kepada pihak yang menangani dan mengerjakan proyek pembangunan infrastruktur berkomitmen untuk bekerja secara maksimal dan tidak asal-asalan.
"Proyek pembangunan infrastruktur merupakan amanah dari masyarakat, yang berasal dari masyarakat dan digunakan untuk kepentingan seluruh masyarakat," jelas Nenie.
Disisi lain, politisi wanita dari fraksi PDI Perjuangan ini berharap selain menggunakan dan memanfaatkan sarana infrastruktur, masyarakat juga berperan aktif dalam menjaga dan memeliharanya, seperti jalan raya, drainase dan lain sebagainya.
Nenie mengatakan, pembangunan yang dilaksanakan pemkot bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), itu artinya anggaran tersebut bersumber dari rakyat.
Lebih jauh ia pun menambahkan pembangunan infrastruktur yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tersebut, yang berarti berasal dari masyarakat, hendaknya bisa merata sampai ke daerah pinggiran. Seperti Kecamatan Rakumpit dan Bukit Batu yang berada cukup jauh dari kota namun perlu mendapat perhatian dan sentuhan pembangunan infrastruktur.
"Meskipun saat ini Pemkot tengah fokus menangani Pandemi Covid -19, namun kedepannya kita berharap ada percepatan pembangunan untuk mengejar ketertinggalan dan pemerataan," pungkas Nenie.
Reporter : Novita Masniari
Editor : Endang Pegiwati