PERANG melawan pandemi Covid-19 sangat mencekam karena selain virus, masyarakat juga dihadapkan medan laga penuh kesimpang-siuran berita. Terbaru, gaduh terpicu setelah mantan Menteri Kesehatan (Menkes) Siti Fadilah Supari mengatakan kemunculan Omicron ‘didramatisir’ atau terlalu dibesar-besarkan dan hanya membuat rakyat ketakutan. Pemerintah melalui Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, masyarakat jangan terus bergosip terkait virus jenis ini. Kemenkes menyebut Omicron di dunia naik 8 kali lipat dalam seminggu terakhir. Tak hanya itu, warga dengan vaskin dosis lengkap bahkan sudah mendapatkan suntikan booster pun tetap memiliki peluang terinfeksi. Tak mau gegabah, pemerintah akhirnya mewajibkan karantina selama 14 hari bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang baru saja melakukan perjalanan dari daftar negara yang Warga Negara Asing (WNA)-nya masih dilarang masuk ke RI.Waspadalah! https://cdn.lentera.co/c/newscenter/lenteratoday/2021/12/21122021.pdf
[3d-flip-book id="78812" ][/3d-flip-book]https://cdn.lentera.co/c/newscenter/lenteratoday/2021/12/21122021.pdf">