21 April 2025

Get In Touch

Walikota Maidi Rencakan Persewaan Sepeda di Pusat Kota

Walikota Maidi Rencakan Persewaan Sepeda di Pusat Kota

Madiun - Guna menarik dan menambah wisatawan di Kota Pendekar, Walikota Madiun, Maidi berencana untuk membuka persewaan sepeda di areal destinasi wisata.

Salah satu areal wisata yang akan menjadi tempat persewaan sepeda yakni Sumber Umis. Menurut Maidi, jika wisata Sumber Umis rampung, ia berjanji akan menambah beberapa ornamen guna menunjang keindahan tempat wisata bantaran kali tersebut.

"Salah satunya nanti akan ada tempat persewaan sepeda di dekat situ (Sumber Umis). Dan tempat sepeda itu harus menarik," katanya, Rabu (11/3/2020).

Walikota menambahkan, selain persewaan sepeda ia juga akan membuat tiga jalur sepeda nasional yang memiliki tiga jalur estafet. "Jalur sepeda, kita akan membuat jalur sepeda itu ada tiga tipe ada tiga estafet, 5km, 5km, 15km."

Mantan sekda kota itu membeberkan jika kini Kota Madiun sudah mempunyai 12 destinasi hutan kota serta organisasi silat ikonik khas Kota Pendekar. Oleh karenanya dengan bersepeda, ia mencoba menunjukkan keindahan kota.

Walikota Maidi menyayangkan apabila tempat-tempat yang sudah direnovasi sebagus mungkin tidak dikunjungi wisatawan. Sebab itu, ia ingin setiap wisatawan yang datang ke Kota Madiun mempromosikan melalui media sosial masing-masing, sehingga kota dengan luas wilayah 33.23 km² itu dapat dikenal nasional hingga mancanegara

"Tapi kalau (tempat wisatanya) belum bagus gaberani, apabila dia (pengunjung) melihat destinasi itu bagus maka dia akan mempromosikan tempat itu juga," kata walikota.

Menurutnya sepeda dinilai paling pas untuk Kota Madiun. Sebab, Kota Madiun tidak kelewat luas dan daerahnya datar. Sebaliknya, kini pusat jalan kota sudah cukup padat Ialu lintas dan tak jarang muncul kemacetan.

"Bersepeda itu bisa menjadi alternatif untuk menghindari jalur-jalur macet. Nanti jika jalurnya jadi dan ada ketahuan kendaraan motor yang menyerobot, kami tindak tegas," pungkasnya. (Sur)

Share:
Lentera Today.
Lentera Today.